Duet Antara Rohidin-Meriani di Pilgub Bengkulu 2024 Menguat, Ini Kata Golkar

Duet Antara Rohidin-Meriani di Pilgub Bengkulu 2024 Menguat, Ini Kata Golkar

Duet Antara Rohidin-Meriani di Pilgub Bengkulu 2024 Menguat, Ini Kata Golkar--

RADARUTARA.ID- Duet antara Rohidin Mersyah-Meriani, tambah menguat dalam pemilihan Gubernur (Pilgub) Bengkulu 2024. Kans keduanya semakin menguat setelah Helmi Hasan resmi menggandeng Bupati Bengkulu Utara, Mian, sebagai calon wakil gubernur pada Pilkada 2024.

Selain, itu kondisi tersebut juga semakin menguat setelah adanya sikap dari DPD I Golkar Provinsi Bengkulu yabg sudah bulat mengusung petahana Rohidin Mersyah di Pilgub Bengkulu 2024 mendatang.  

Ditegaskan Sekretaris DPD I Golkar Bengkulu, Samsu Amanah. Kata Samsu, sejak awal hanya mengajukan nama Rohidin Mersyah yang juga ketua Golkar Bengkulu ini.

"B1KWK belum keluar, bukan berarti masih ada pertimbangan, tidak seperti itu. B1KWK itu bisa saja keluar 2 minggu sebelum pendaftaran. Namun, kalau kandidat, tidak ada lagi kandidat lain," ujar Samsu dikutip melalui TribunBengkulu.com, Minggu 30 Juni 2024.

BACA JUGA:Partai Ummat dan Gelora Rapatkan Barisan Dukung Arie Septia Adinata

Saat ini, Golkar tengah fokus mencari pasangan dari Rohidin. Sebelumnya, ada 2 nama yang masuk pertimbangan Golkar, yakni Mian, kader PDIP yang juga Bupati Bengkulu Utara, dan Meriani, pengusaha Bengkulu.

Dua nama tersebut sempat dipertimbangkan oleh Golkar, siapa yang terbaik untuk menjadi pasangan Rohidin.

Tapi, karena Mian telah dipasangkan bersama Helmi Hasan oleh PAN, maka kini Golkar fokus untuk merampungkan duet Rohidin - Meriani.

"Walaupun kita masih menunggu partai koalisi, seperti Hanura dan PKS, jika masih ada tokoh lain yang ingin diajukan. Karena di Golkar ini, kita demokratis sekali, dan menunggu masukan partai koalisi," kata Samsu.

Untuk partai koalisi sendiri, sejauh ini, Hanura telah memberikan rekomendasi, agar Rohidin mencari koalisi dan wakil.

Kemudian, dalam waktu yang tidak akan begitu lama, PKS juga akan mengeluarkan hal yang sama, yakni memberikan rekomendasi ke Rohidin, dan meminta mencari wakil.

"Kita berterimakasih kepada partai koalisi. Artinya, sudah bulat ke pak Rohidin," imbuh Samsu.

BACA JUGA:Helmi-Mian, Kantongi Rekomendasi PAN, Hanura Berikan Rekomendasi untuk Rohidin

Helmi Berpasangan dengan Mian

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: