Desa Marga Sakti Wakili Bengkulu Ikut Lomba Desa Cantik Tingkat Nasional

Desa Marga Sakti Wakili Bengkulu Ikut Lomba Desa Cantik Tingkat Nasional

Desa Marga Sakti akan ikuti lomba Desa Cantik mewakili Provinsu Bengkulu di tingkat nasional--

PADANG JAYA, RADARUTARA.ID - Desa Marga Sakti, Kecamatan Padang Jaya, Kabupaten Bengkulu Utara terpilih dan masuk nominasi untuk mengikuti lomba Tingkat Nasional mewakili Provinsi Bengkulu dalam kegiatan Desa Cinta Statistik (Desa Cantik).

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Kabupaten Bengkulu Utara, Rahmat Hidayat S.STP, M.Si mengatakan, Desa Marga Sakti menjadi desa terbaik dalam mengelola data secara digital berupa aplikasi.

Kadis mengaku, pihaknya bersama BPS Kabupaten Bengkulu Utara mendampingi Tim penilaian dari Badan Pusat Statistik Provinsi Bengkulu untuk melakukan pembinaan di Desa Marga Sakti.

Dalam penilaian kriteria yang akan dilombakan tingkat nasional, BPS Provinsi Bengkulu mengapresiasi Desa Marga Sakti atas partisipasinya dalam mengelola data dalam satu aplikasi.

"Hari ini kami mendampingi tim dari Provinsi Bengkulu, mereka kagum dengan Pemdes Marga Sakti karena berhasil membuat trobosan pendataan warganya sudah menggunakan aplikasi," jelas Kadis PMD, Rabu (12/6/2024).

 

Menurutnya, untuk menjadi peserta lomba desa cantik harus memiliki beberapa aspek yang dipenuhi, termasuk program tata kelola desa cantik, penanganan kekurangan desa, manajemen data, dan pencapaian serta tujuan dari desa cantik. 

Dan semua itu, lanjutnya sudah dilakukan oleh Desa Marga Sakti yang dikemas melalui data berbasis aplikasi dan data-datanya lengkap serta terupdate.

"Mulai dari data rumah warga, status sosialnya, jumlah kendaraan hingga kondisi rumah warga terpantau lewat aplikasi,"bebernya.

Sementara, Kepala Desa Marga Sakti, Sumaryono saat dikonfirmasi mengatakan bahwasanya Pemdes Marga Sakti terus melakukan inovasi untuk kemajuan desanya, diantaranya pendataan berbasis digital.

Karena selain mempermudah dirinya untuk mengontrol warganya, juga menjadi salah satu bagian visi dan misinya untuk terus meningkatkan kualitas SDM perangkatnya yang harus melek teknologi.

"Kami tidak hanya fokus pada pembangunan serta kesejahteraan masyarakat saja, namun tekhnologi juga penting untuk mensukseskan program pemerintah,"ujar Kades yang pernah menerima reward studi banding ke Tokyo bersama Eko Putro Sandjojo Mantan Menteri Desa PDTT RI.

Dengan dipilihnya Desa Marga Sakti mengikuti lomba Tingkat Nasional Desa Cantik, Desa ini menjadi desa percontohan keempat Desa Cinta Statistik (Cantik) BPS Kabupaten Bengkulu Utara Tahun 2024, setelah di tahun sebelumnya Desa Rama Agung, Desa Sumberejo dan Desa Marga Bakti.

"Alhamdulillah Desa Marga Sakti masuk kategori Tingkat Nasional, pengumuman akhir tahun 2024 ini. Mohon doanya semoga Marga Sakti menang,"demikian Kades.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: