Sering Dianggap Sepele, Ternyata Ini Fungsi Penting Oli Gardan dan Waktu Tepat untuk Penggantiannya

Sering Dianggap Sepele, Ternyata Ini Fungsi Penting Oli Gardan dan Waktu Tepat untuk Penggantiannya

Sering Dianggap Sepele, Ternyata Ini Fungsi Penting Oli Gardan Dan Waktu Tepat Untuk Penggantiannya --

RADARUTARA.ID- Masih banyak pengendara yang mengganggap sepele apa kegunaan dari Oli Gardan. Padahal fungsi oli ini sangat krusial terutamanya pada motor Matic. 

Oli gardan memiliki fungsi yang sangat penting yakni melumasi bagian transmisi pada motor matik. Tidak beda jauh dengan oli mesin, oli gardan pun perlu diganti secara rutin. Namun, waktu dan jarak tempuh penggantian oli gardan berbeda dengan oli mesin. 

Oli gardan Seharusnya diganti setelah menempuh jarak 12.000 km atau setiap 1 tahun sekali. Namun, hal itu pun tergantung dengan pemakaian dan kondisi jalan yang dilalui setiap berkendara. Sedangkan untuk oli mesin motor harus segera diganti pada jarak 2.000 km.

BACA JUGA:Menggiurkan! Harga Kakao Tembus Rp100 Ribu per kilogram

Wajib pengendara tau, jika penggunaan motor harian maka penggantian oli gardan bisa lebih cepat. 

Untuk melakukan pergantian oli gardan bisa dengan skala 1:2. Artinya, setelah 2 kali ganti oli mesin, maka oli gardan pun harus diganti.

Selain itu  oli gardan yang tidak diganti secara teratur bakal berefek buruk pada komponen motor lainya . Misalnya, pada area CVT, akan terjadi gesekan antara komponen dalam transmisi yang dapat memicu suara kasar dan menghasilkan logam aus. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: