PLN

Realisasi DD 2024 Tahap 1, Tambak Rejo Gelar Musyawarah Pra Pelaksana Kegiatan Pembangunan Fisik dan Non Fisik

Realisasi DD 2024 Tahap 1, Tambak Rejo Gelar Musyawarah Pra Pelaksana Kegiatan Pembangunan Fisik dan Non Fisik

Titik nol pembangunan fisik di Desa Tambak Rejo--

PADANG JAYA, RADARUTARA.ID - Pemerintah Desa Tambak Rejo, Kacamatan Padang Jaya Kabupaten Bengkulu Utara secara resmi merealisasikan proyek pembangunan dari anggaran Dana Desa Tahun Anggaran 2024.

Dihadiri unsur Tripika Kecamatan Padang Jaya sekaligus pendamping desa, Pemdes Tambak Rejo pada musyawarah itu menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Kepada masyarakat sebanyak 20 Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Serta melakukan titik nol pembangunan disik, diantaranya  pembangunan MCK, sumur bor, pelapis tebing serta pembangunan jalan rabat beton.

"Kegiatan kali ini tidak hanya fisik saja, ada kegiatan membantu masyarakat diantaranya penyaluran BLT senilai Rp900 ribu untuk bulan Januari Februari dan Maret 2024," jelas Rudi Asnawi, Pj Kades Tambak Rejo.

Rudi mengatakan, ada beberapa kegiatan fisik yang diusulkan oleh masyarakat melalui musyawarah, yakni pembangunan mck serta pembangunan jalan rabat beton.

Hal itu diprioritaskan pada tahun ini, lantaran usulan tersebut selama ini tertunda pada Covid-19 lalu.

"Semua usulan warga bertahap direalisasikan, dimulai tahun ini dilakukan dimasing-masing dusun," pungkasnya.

Disisi lain, Camat Padang Jaya, Soini SE berpesan kepada pemerintah desa terkait dimulainya kegiatan di desa, agar dilakukan sesuai aturan dan regulasi yang ada.

Tidak hanya itu saja, pengelola kegiatan di masing- masing desa turut diwarning, bahwasanya membangun tidak mengurangi volume kegiatan. Tujuannya tidak lain, Camat berharap pembangunan tersebut bisa bertahan lama dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

"Untuk desa, bangunan sesuai dengan perencanaan. Sementara masyarakat kami minta untuk bersama-sama merawat bangunan yang sudah dibangun oleh pemerintah, agar bisa bertahan lama,"tandas Camat. (Adv)

Berikut ini kegiatan Pra Pelaksana kegiatan fisik dan non fisik di Pemdes Tambak Rejo pada tahap 1 tahun 2024:

1. BLT DD sebanyak 20 KPM

2. Titik nol MCK 7 unit, tersebar di 3 dusun.

3. Pengeboran Sumur Bor di area embung 1 paket

4. Pembangunan pelapis tebing dan rabat beton di dusun 1

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: