Cara Mengecilkan Pori-Pori Wajah secara Alami, 4 Bahan Ini Tersedia di Rumah

Cara Mengecilkan Pori-Pori Wajah secara Alami, 4 Bahan Ini Tersedia di Rumah

Cara Mengecilkan Pori-Pori Wajah secara Alami, 4 Bahan Ini Tersedia di Rumah--

RADARUTARA.ID - Semua orang, terutama kaum hawa, pasti ingin mempunyai kulit wajah yang sempurna. Hal itu lantaran wanita bisa dikatakan cukup rentan untuk mengalami masalah pada kulit wajah mereka. Itu sebabnya, banyak wanita yang mengoleskan berbagai lapisan riasan demi menutupi masalah yang timbul pada kulit wajah.

Salah satu hal yang menyebabkan masalah pada wajah menjadi timbul jerawat yaitu pori-pori wajah yang besar. Bahkan, penggunaan makeup juga bisa berperan pada timbulnya jerawat lantaran kurang bersih ketika menghapus make up pada wajah. Itu sebabnya, pengecilan pori-pori wajah termasuk hal yang wajib dilakukan.

Pori-pori kulit yang rentan membuat kotoran masuk dan bercampur dengan minyak. Sumbatan yang terjadi akibat campuran tersebut akan membuat timbulnya jerawat dan komedo. Bahkan, kamu bisa menyebabkan kulit menjadi tampak kusam dan tua. 

BACA JUGA:Banyak Utang Tapi Nekat Bagi-bagi THR, Mana yang Harus Diutamakan? Ini Jawaban Buya Yahya

Berikut ini ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengecilkan pori-pori wajah:

1. Madu

Madu dikenal mempunyai manfaat untuk mengecilkan pori-pori. Caranya juga mudah, kamu cuma perlu mengoleskannya pada wajah. Setelah menunggu beberapa menit, kamu bisa membasuhnya dengan air bersih.

2. Pepaya

Kandungan dari pepaya bisa bekerja sebagai antioksidan pada wajah. Bahkan, enzim yang disebut papain bisa meregenerasi kulit yang dioleskan supaya tampak lebih cantik. Kamu juga bisa merasakan pori-pori menjadi lebih kecil, dan risiko wajah mengalami jerawat juga ikut berkurang.

BACA JUGA:12 Manfaat Minum Kopi yang Perlu Diketahui, Nomor 10 Wanita Harus Waspada

3. Mentimun

Buah timun juga bisa menjaga tekstur kulit supaya lebih sehat. Kamu juga bisa merasakan wajah yang lebih segar setelah mengoleskan mentimun. Kamu cuma perlu menghaluskan timun dengan blender dan menempelkannya di wajah.

4. Lidah Buaya

Ada banyak manfaat yang bisa kamu rasakan setelah mengaplikasikan lidah buaya pada wajah. Salah satunya yaitu pori-pori wajah yang menjadi lebih kecil. Bahkan, tanaman ini juga bisa membuang minyak dan kotoran yang menempel. Kamu cuma perlu mengoleskannya dan menunggunya selama beberapa menit, lalu bilas dengan air mengalir.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: