Mengenal Tari Andun, Seni Tradisional Khas Bengkulu Selatan untuk Para Pencari Jodoh
Mengenal Tari Andun, Seni Tradisional Khas Bengkulu Selatan--
RADARUTARA.ID - Tari Andun adalah tari tradisional yang berasal dari Bengkulu Selatan. Umumnya, Tari Andun dipertontonkan pada malam hari saat ada pesta pernikahan di daerah Bengkulu Selatan, terutama di Kota Manna.
Tari Andun dilakukan secara berpasang-pasangan ataupun kelompok. Dulunya, tari ini digunakan sebagai sarana untuk mencari jodoh sesudah selesai musim panen padi.
Tetapi sekarang ini, tari Andun digunakan sebagai sarana hiburan masyarakat di pesta pernikahan hingga pelestarian tari daerah.
Penampilan tari Andun ini diiringi dengan musik kolintang, alat musik ini sangat populer di tengah masyarakat Bengkulu.
BACA JUGA:Top 3 Martabak Bangka Paling Legend di Bengkulu, Lengkap dengan Alamatnya!
Ternyata, dua jenis tari Andun, yaitu tari Andun Kebanyakan dan tari Andun Lelawanan. Tari Andun kebanyakan dilakukan secara bersama-sama atau berkelompok, dengan jumlah penari lebih dari 10 orang dan sejenis. Contohnya, 10 orang perempuan semua atau 10 orang laki-laki semua.
Sementara tari Andun Lelawanan dilakukan secara berlawanan atau bisa juga berpasangan oleh laki-laki dan perempuan, dengan catatan belum menikah atau belum berkeluarga.
Tari Andun Lelawanan bisa juga ditarikan oleh tiga pasang penari yang terdiri dari tiga laki-laki dan tiga perempuan.
BACA JUGA:Neron di Danau Dendam Tak Sudah, Tradisi Suku Lembak Bengkulu yang Masih Dilestarikan Hingga Kini
Dulunya, tari Andun Lelawanan difungsikan sebagai sarana untuk mencari jodoh.
Penampilan dimulai dari ketiga laki-laki. Mereka melakukan koreografi pola lantai lurus dan gerakan tangan khas tari Andun yaitu gerak mbuka, naup, dan nyentang. Lalu, disusul dengan tiga perempuan dengan koreografi dan gerakan yang sama. Kemudin Mereka menari secara berpasang-pasangan.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: