Bacaan Doa setelah Salat Dhuha, Amalan untuk Mengundang Rezeki dari Segala Arah
Bacaan Doa setelah Salat Dhuha, Amalan Untuk Mengundang Rezeki Dari Segala Arah--
RADARUTARA.ID - Sholat dhuha termasuk sholat sunah yang dikerjakan di pagi hari atau waktu dhuha. Salat dhuha dipercaya bisa mempermudah rezeki untuk umat Islam yang gemar menunaikan salat dhuha.
Waktu dhuha yaitu saat matahari sedang naik setinggi tombak atau naik sepenggalah. Apabila diukur menggunakan jam, waktu salat dhuha tepatnya pada pukul 07.00 pagi hingga sebelum masuk waktu sholat dzuhur.
Harus diketahui, cara menunaikan sholat dhuha persis dengan salat sunah pada umumnya. Hal yang membedakannya yaitu bacaan niat, waktu, dan juga doa sholat dhuha.
BACA JUGA:Baliho Parpol atau Caleg yang Tak Sesuai Aturan Akan Dicabut, ini Tenggat Waktunya
Setelah menunaikan salat dhuha, bisa dilanjutkan dengan melakukan amalan lain diantaranya zikir, tahmid, atau berdoa kepada Allah SWT.
Allahumma innad-duhaa'a duhaa'uka wal bahaa'a bahaa'uka wal jamaala jamaaluka wal quwwata quwwatuka wal-qudrota qudratuka wal 'ismata 'ismatuka.
Artinya: Ya Allah, sesungguhnya waktu dhuha adalah waktu dhuha-Mu, keagungan adalah keagungan-Mu, keindahan adalah keindahan-Mu, kekuatan adalah kekuatan-Mu, penjagaan adalah penjagaan-Mu.
Lalu dilanjutkan dengan doa berikut ini untuk mengharapkan rezeki yang halal dan berkah.
Allaahumma in kaana rizqii fis-samaa'i fa anzilhu, wa in kaana fil ardi fa akhrijhu, wa in kaana mu'assiran fa yassirhu, wa in kaana haraaman fa tahhirhu wa in kaana ba'iidan fa qarribhu bi haqqi duhaa'ika wa bahaa'ika wa jamaalika wa quwwatika wa qudratika, aatinii maa ataita 'ibaadakash-shalihiin.
Artinya: Ya Allah, apabila rezekiku berada di atas langit maka turunkanlah, apabila berada di dalam bumi maka keluarkanlah, apabila sukar mudahkanlah, apabila haram sucikanlah, apabila jauh dekatkanlah dengan kebenaran dhuha-Mu, kekuasaan-Mu (wahai Tuhanku), datangkanlah padaku apa yang Engkau datangkan kepada hamba-hamba-Mu yang saleh.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: