Jangan Ketinggalan, Besok Ratusan Pemancing Ramaikan HUT Bhayangkara ke-77 di Padang Jaya

Jangan Ketinggalan, Besok Ratusan Pemancing Ramaikan HUT Bhayangkara ke-77 di Padang Jaya

Jangan Ketinggalan, Besok Ratusan Pemancing Ramaikan HUT Bhayangkara ke-77 di Padang Jaya --

PADANG JAYA, RADARUTARA.ID - Hadiah jutaan rupiah bagi peserta lomba mancing menunggu pemenang.

Gelaran Akbar ini akan dilaksanakan Minggu (25/6/2023) besok, lomba mancing mania dalam rangka untuk memeriahkan HUT Bhayangkara ke-77. 

Lokasi mancing sendiri, dipusatkan di Embung Kolam pemancingan Desa Tambak Rejo, Kecamatan Padang Jaya.

Kapolsek Padang Jaya, IPTU Ratno SH ketika dikonfirmasi mengatakan, untuk mendapatkan hadiah yang disediakan panitia. Peserta harus mendapatkan ikan dengan nomor undian terkecil yang ada di dalam pipet di tubuh ikan.

"Untuk pelaksanaan hari Minggu sekitar pukul 14.00 WIB di Desa Tambak Rejo. Peserta akan merebut hadiah jutaan rupiah dengan total ikan mas sebanyak 400 ekor yang ditebar," Kata Kapolsek.

BACA JUGA:Cair! Ini 4 Shio yang Punya Rezeki Tak Terduga di Bulan Juli 2023

BACA JUGA:Siap-siap 4 Shio Ini Ditakdirkan Jadi Bos Terkuat di Masa Depan, Kamu Termasuk?

Meski terbuka untuk umum, namun kegiatan lomba mancing yang dilaksanakan Polsek Padang Jaya ini, pihaknya membatasi para peserta pendaftar, yakni diperbolehkan hanya 200 peserta atau lebih.

"Peserta dari luar daerah boleh ikut semuanya. Panitia telah menyiapkan hadiah juara 1 Rp3 juta, Juara 2 Rp2 juta, juara 3 Rp1 juta, juara 4 Rp500 ribu, juara 5 Rp250 ribu dan 40 untuk pita jekpot senilai Rp50 ribu," imbuhnya.


Jadwal lomba mancing di Kecamatan Ppadang Jaya--

Agar tidak ketinggalan kesempatan, pihaknya mengajak semua pecinta Mancing Mania untuk hadir di event Akbar Polsek Padang Jaya di Desa Tambak Rejo.

"Buruan hubungi panitia, selain berhadiah jutaan rupiah tiket peserta tentunya juga terbatas," demikian Kapolsek.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: