Hari Ini, Dua Pj Kades Resmi Dilantik Camat
Pelantikan Kiki Andesta, S.Pd sebagai Pj Kades Tanjung Muara --
PINANG RAYA RU.ID - Jumat (16/9) hari ini, ada dua Penjabat Kepala Desa (Pj Kades) dari wilayah Kecamatan Pinang Raya dan Kecamatan Napal Putih resmi menjalani proses pelantikan oleh Bupati Bengkulu Utara yang didelegasikan kepada masing-masing Camat.
Kedua Pj Kades yang telah dilantik itu diantaranya, Pj Kades Tanjung Muara, Kecamatan Pinang Raya, Kiki Andesta, S.Pd, merupakan PNS guru berasal dari Desa Tanjung Muara. Dan Pj Kades Jabi, Kecamatan Napal Putih, Parmadin, merupakan PNS dari lingkungan Kantor Camat Napal Putih.
Setelah menjalani proses pelantikan. Maka kedua Pj Kades itu resmi menjalankan tugasnya untuk memimpin pemerintahan di desa selama satu tahun kedepan.
"Benar, hari ini kita telah melangsungkan proses pelantikan kepada Pj Kades Tanjung Muara," ungkap Camat Pinang Raya, M Irfan, S.Sos.
BACA JUGA:Asyik Judi Remi, 4 Warga Diamankan Polsek Putri Hijau
Setelah resmi dilantik maka Camat, memastikan, Pj Kades yang bersangkutan sudah bisa memulai tugasnya untuk memimpin roda pemerintahan di desa. Irfan berpesan, Pj Kades yang telah diberikan amanah ini dapat menjalankan tugasnya dengan maksimal dan dapat membawa perubahan positif untuk kepentingan masyarakat serta kemajuan desa.
"Kita minta yang bersangkutan segera bekerja. Bereskan semua kendala yang selama ini menghambat jalannya penyelenggaraan pemerintahan desa. Dengan harapan Pj Kades yang kita tugaskan hari ini dapat membawa perubahan positif untuk kemajuan desa," pinta Camat.
Pelantikan Parmadi sebagai Pj Kades Jabi--
Hal senada turut diungkapkan oleh Camat Napal Putih, M Abduh Sadat, M.Pd, proses pelantikan Pj Kades Jabi yang dilaksanakannya hari ini. Merupakan tindak lanjut dari pemerintah daerah dan jajaran pemerintah kecamatan dalam menyikapi kekosongan jabatan Kades yang terjadi di Desa Jabi.
BACA JUGA:Dalami Prosedur Pungutan, Ketua Komite SMAN 7 BU Diperiksa Lagi
"Hari ini secara resmi jabatan Kades di Jabi kita gantikan kepada Pj Kades yang sebelumnya sudah diusulkan. Kita minta kepada Pj Kades yang sudah dilantik untuk segera bekerja dan membawa perubahan positif untuk penyelenggaraan pemerintahan di Desa Jabi," demikian Camat. *
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: