Kapolsek: Waspadai Titik Pohon Tumbang
Ilustrasi pohon tumbang--medialampung.disway.id
KETAHUN RU.ID - Hujan deras yang seringkali disertai badai membuat kita semua harus lebih waspada. Kapolsek Ketahun, IPTU Delia Pria Firmawan, S.IK, juga memberikan imbauan pada pengendara, baik roda dua maupun roda empat yang melalui jalan lintas barat (jalinbar) Sumatera, khususnya di sepanjang areal perkebunan PT Pamor Ganda, untuk lebih waspada dan berhati-hati. Ini lantaran di titik ini sering ditemukan pohon tumbang.
Kapolsek menyarankan, sebaiknya saat cuaca sedang buruk masyarakat tidak berpergian keluar rumah dan tidak memaksakan diri untuk berpergian.
"Cuaca sedang tidak bersahabat. Hujan bahkan badai beberapa hari ini terjadi hingga membuat pohon di beberapa jalur perlintasan roboh. Perhatikan keselamatan saat berkendara. Jangan keluar rumah atau berpergian jauh apabila tidak ada kepentingan yang mendesak. Mengingat cuaca memburuk," imbaunya.
Hal senada turut disampaikan oleh Kapolsek Putri Hijau, AKP Erwin Setiawan, SIK, MH, ditegaskannya, seluruh pengendara harus mewaspadai ancaman pohon roboh hingga tanah longsor yang bisa terjadi kapan saja.
BACA JUGA:Berkas Dilimpahkan, Satgas Saber Pungli Segera Panggil Kepsek SMAN 7 BU
BACA JUGA:Kendarai Motor Bersama Anak, Warga Karang Tengah Tewas Tertimpa Pohon
Kapolsek menyarankan agar masyarakat tidak berpergian, apalagi saat cuaca sedang buruk. Ini lantaran ancaman berbagai bencana alam yang dapat terjadi kapan saja.
"Terutama saat melintas di jalinbar Sumatera, Ketahun - Puri Hijau di wilayah perkebunan PT Pamor Ganda. Disana banyak pohon besar yang bisa roboh kapan saja. Demikian juga beberapa titik juga bisa saja terjadi longsor," imbaunya. *
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: