Kabupaten/Kota Diingatkan Percepat Penggunaan Vaksin
BENGKULU RU.ID - Pemerintah Provinsi (Pemprov) melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Bengkulu mengingatkan agar pemerintah kabupaten/kota untuk dapat mempercepat penggunaan vaksin di tengah-tengah masyarakat. Pasalnya beberapa jenis vaksin yang sebelumnya telah didistribusikan, mendekati masa kedaluarsa.
Kadinkes Provinsi Bengkulu, H. Herwan Antoni, SKM, M.Kes mengatakan, seperti vaksinasi jenis AstraZeneca yang telah didistribusikan, rata-rata Kamis (31/3) kedaluarsa.
\"Makanya kita mengingatkan dan berharap agar masing-masing pemerintah kabupaten/kota untuk dapat mempercepat penggunaan vaksin tersebut dalam vaksinasi,\" ungkap Herwan, Selasa (29/3).
Kemudian, lanjut Herwan, ada vaksin jenis Cocovax yang juga baru masuk. Vaksin jenis ini juga diharapkan dapat dipergunakan secepatnya.
\"Apalagi vaksin ini tidak bisa digunakan untuk anak sekolah. Dalam penggunaannya pun harus dimulai dari dosis I, setelah itu baru dilanjutkan ke dosis II. Sementara untuk dosis I di provinsi kita sudah cukup tinggi,\" kata Herwan.
Menurutnya, dengan kondisi vaksin inilah pihaknya mengajak pemerintah kabupaten/kota untuk dapat mempercepat penggunaan. Sehingga bisa meminimalisir jumlah vaksin yang kedaluarsa.
\"Sejauh ini kita terus berinovasi dalam menggenjot vaksinasi, kitapun berharap pemerintah kabupaten/kota bersama stakeholder terkait melakukan langkah serupa,\" harapnya.
Disinggung soal pemusnahan vaksin, Herwan mengaku, untuk sementara ini masih menunggu petujuk dan arahan dari pemerintahan pusat.
\"Karena sama-sama kita ketahui, vaksin yang sudah kedaluarsa sebelumnya didistribusikan pusat melalui Dirjen P2P. Makanya kita tunggu dulu petunjuknya seperti apa dalam teknis pemusnahan,\" singkat Herwan. (tux)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Terbongkar, Begini Cara Membuat Mie Gacoan Mirip Seperti Aslinya
- 2 Breaking News! Mandi di Sungai, Warga Senali Ditemukan Meninggal Dunia
- 3 Resep Udang Rambutan ala Mie Gacoan yang Gurih dan Renyah
- 4 Bikin Tubuh Merasa Cepat Lelah, Ternyata Hal Ini Penyebabnya
- 5 Fenomena Koin Jagat: Dampak Game Digital pada Gen Z
- 1 Terbongkar, Begini Cara Membuat Mie Gacoan Mirip Seperti Aslinya
- 2 Breaking News! Mandi di Sungai, Warga Senali Ditemukan Meninggal Dunia
- 3 Resep Udang Rambutan ala Mie Gacoan yang Gurih dan Renyah
- 4 Bikin Tubuh Merasa Cepat Lelah, Ternyata Hal Ini Penyebabnya
- 5 Fenomena Koin Jagat: Dampak Game Digital pada Gen Z