Antisipasi Lonjakan Covid-19, Dandim dan Kapolres Cek Kesiapan RSUD
MUKOMUKO RU.ID- Untuk memastikan kesiapan RSUD Mukomuko dalam upaya
antisipasi lonjakan kasus Covid-19 varian Omicron. Komandan Kodim (Dandim) 0428/Mukomuko, Letkol. Czi. Rinaldo Rusdy, S.IP, dan Kapolres Mukomuko, AKBP. Witdiardi, S.IK, MH, turun langsung dan melakukan pengecekan alat peralatan, sarana dan prasarana lain yang ada di RSUD Mukomuko, Sabtu (29/1) pagi kemarin.
Adapun sasaran pengecekana sarana dan prasarana RSUD Mukomuko yaitu, kamar rawat inap, tabung Oksigen, obat – obatan, alat pelindung diri (APD), hazmat, mobil ambulan, termasuk mobil jenazah.
“Dari hasil pengecekan yang kami lakukan, saat ini RSUD Kabupaten Mukomuko telah menyiapkan 31 - 35 tempat atau ruang isolasi bagi pasien terpapar Covid-19. Dan kami juga amengecek ketersediaan dan alat pendukung lainnya, seperti tabung Oksigen, APD, hazmat, mobil ambulan dan obat - obatan,” tegas Dandim 0428/Mukomuko, Letkol, Czi. Rinaldo Rusdy, S.IP selaku Wakil Ketua I Satgas Covid-19 Kabupaten Mukomuko.
Diakui Dandim, Saat ini RSUD Kabupaten Mukomuko sudah menyiapkan semua alat peralatan dan prasarana dalam rangka antisipasi terhadap lonjakan penyebaran virus Covid-19 varian Omicron. Selain itu, pihak RSUD juga sudah menyatakan kesiapannya dalam rangka antisipasi terhadap lonjakan virus.
“Kami juga selalu mengimbau kepada masyarakat agar tidak tidak mengabaikan protokol kesehatan (Prokes) yang sudah dianjurkan pemerintah. Selain itu, kami juga menginginkan agar masyarakat ikut
serta mensukseskan program pemerintah untuk pengendalian Covid-19 varian Omicron dengan cara ikut vaksinasi. Dengan cara – cara itu, mudah mudahan saja Covid-19 dapat dikendalikan,” demikian, Dandim 0428/Mukomuko.
Dari pantauan di lapangan pengecekan kesiapan RSUD Mukomuko sebagai
upaya antisipasi lonjakan Covid-19, juga diikuti Pj Sekda Mukomuko, Drs. Yandaryat, Plt Kepala BPBD, Ramdani, SE, M.Si, Plt Kepala Dinas Kesehatan, Bustam Bustomo, S.KM, dan sejumlah pejabat lainnya. (rel)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: