Usulkan Ratusan Titik Lampu Jalan
MUKOMUKO RU - Bidang Perhubungan di Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Mukomuko, telah mengusulan ratusan unit lampu jalan ke Kementrian Perhubungan RI. “Usulan sudah kita sampaikan sebanyak 200 unit,” ungkap Kepala Dinas PUPR Kabupaten Mukomuko, Ruri Irwandi, ST, MT melalui Kabid Perhubungan, Aman Setiawan, SH, ketika dikonfirmasi kemarin. Pertimbangan mengajukan lampu jalan hingga mencapai ratusan lantaran masih banyak titik jalan raya di daerah ini, belum ada lampu penerangan. Padahal, katanya, beberapa titik itu rawan dengan kejadian kecelakaan dan kejahatan. Mislanya jalan provinsi yang menghubungkan Penarik – Teras Terunjam dan yang lainnya. “Itu contoh kecilnya. Kalaupun ada yang sudah terpasang namun sudah tidak berfungsi lagi. Lampu tersebut mati lantaran sumber arus api dari tenaga surya sudah mengalami kerusakan,” katanya. Untuk usulan ini, lanjutnya, diharapkan dapat direalisasikan kementrian di tahun 2021 mendatang. Sebab lampu jalan tersebut sangat dibutuhkan untuk antisipasi suatu hal yang tidak diinginkan. Selain usulan ke pemerintah pusat, ia mengaku bakal mengusulkan anggaran yang sama di APBD Kabupaten Mukomuko tahun 2021. “Di APBD kita ajukan. Kalau nanti disetujui, jalan kabupaten akan kita pasang,” demikian, Aman. (rel)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: