Kajati Bengkulu Kunjungi Bumei Sehasen
KEPAHIANG RU - Dalam rangka meresmikan Mushola Al-Maghfuroh, Selasa (30/6) kemarin, Kajati Bengkulu, Dr. Andi Muhammad Taufik, SH. MH didampingi istrinya dan jajaran mengunjungi Kejari Kepahiang. Kedatangan Kajati disambut secara adat oleh Bupati Kepahiang, Dr. Ir. Hidayatullah Sjahid, MM, IPU, Wabup Kepahiang Netti Herawati, S.Sos, Kajari Kepahiang, H. Lalu Syaifudin, MH dan jajaran, Ketua DPRD Kepahiang Windra Purnawan, SP, Dandim 0809/RL, Letkol Sigit Purwoko dan seluruh Forkopimda serta Kepala OPD dilingkungan Pemkab Kepahiang. Pada kesempatan tersebut, Kajari Kepahiang, H. Lalu Syaifudin, SH, MH menyampaikan, Musholla yang dibangun ini bersumber dari dana hibah Kabupaten Kepahiang. “Jadi, Musholla ini merupakan milik kita bersama. Terbuka untuk masyarakat umum terutama karyawan Dinas disekitar kantor Kejaksaan Negeri Kepahiang ini,” sampai Kajari. Ditempat yang sama, Bupati Kepahiang, Dr. Ir. Hidayatullah Sjahid, MM, IPU menyampaikan, bahwa selama ini kerjasama yang dibangun antara Pemerintah Daerah dan Kejaksaan Negeri Kepahiang terjalin sangat baik. Terutama dalam bidang pembangunan dan pemerintahan. “Salah satu bentuk kerjasamanya adalah Kejaksaan Negeri Kepahiang menjadi mediator antara Pemkab Kepahiang dengan Pemkab Rejang Lebong dalam sengketa RSUD Jalur Dua di Merigi dan sekarang sudah tuntas,” kata Bupati. Sementara itu, Dalam arahannya, Kajati Bengkulu, Dr. Andi Muhammad, berharap kerjasama yang telah terjalin antara Kejaksaan Negeri Kepahiang dengan Forkopimda yang ada di kabupaten kepahiang harus tetap dilanjutkan dan terjaga dengan baik. “Tetap jalin kerjasama yang baik dan cegah korupsi. Karena mencegah akan lebih baik daripada mengambil tindakan,” pesan Kajati.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Hadiri Syukuran Waka 1 DPRD Bengkulu Utara, Cabup Arie dapat Dukungan Penuh dari Dapil I untuk Pilkada 2024
- 2 Tak Melulu Dibuat dari Kentang, Ini Resep Kroket Singkong dengan Keju Lumer
- 3 Kreasikan Buah Manggamu dengan Resep Makanan Enak Berikut Ini
- 4 Retinal dan Retinol, Mana yang Lebih Efektif Mengatasi Tanda Penuaan?
- 5 Rekomendasi Skincare dengan Kandungan Retinal, Lebih Efektif Atasi Flek Hitam dan Penuaan
- 1 Hadiri Syukuran Waka 1 DPRD Bengkulu Utara, Cabup Arie dapat Dukungan Penuh dari Dapil I untuk Pilkada 2024
- 2 Tak Melulu Dibuat dari Kentang, Ini Resep Kroket Singkong dengan Keju Lumer
- 3 Kreasikan Buah Manggamu dengan Resep Makanan Enak Berikut Ini
- 4 Retinal dan Retinol, Mana yang Lebih Efektif Mengatasi Tanda Penuaan?
- 5 Rekomendasi Skincare dengan Kandungan Retinal, Lebih Efektif Atasi Flek Hitam dan Penuaan