Rapid Test, 40 Anggota PPK Kepahiang Non-Reaktif
KEPAHIANG RU - Untuk mengantisipasi penyebaran Virus Corona (Covid -19), Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kepahiang pada Rabu (10/6) Kemaren menggelar Rapid Test terhadap 40 Orang anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Se-kabupaten Kepahiang. Ketua KPU Kepahiang, Mirzan Parnoto Hidayat, S. Sos menyampaikan, Rapid test tersebut dilakukan untuk memastikan seluruh anggota PPK bebas dari virus Corona (Covid-19) dengan begitu mereka bisa menjalankan seluruh tahapan pemilu dengan baik. \"Kegiatan ini dalam rangka persiapan pelaksanaan lanjutan pilkada serentak tahun 2020 dan Ada 40 orang PPK yang mengikuti Rapid Test, Alhamdulillah hasil semuanya adalah negatif, dengan begitu kita siap menjalankan seluruh tahapan pilkada sesuai dengan arahan KPU Pusat,\" jelasnya. Sementara itu, Untuk Rapid Test kepada Anggota PPS di kabupaten Kepahiang, Mirzan mengatakan, masih dalam proses perencanaan dan pihaknya akan berkonsultasi dengan tim gugus Covid 19 tugas terkait pelaksanaannya. \"Untuk pelaksanaan Rapid Test terhadap anggota PPS sendiri, tergantung pemetan dari Tim Gugus Tugas Covid 19 Kabupaten Kepahiang,\" Tutupnya. (Cw2)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: