Minta Tambah Kuota Pupuk Subsidi

Minta Tambah Kuota Pupuk Subsidi

MUKOMUKO RU - Dengan penambahan luas lahan persawahan di wilayah Kabupaten Mukomuko sejak tahun 2016 lalu. Dinas Pertanian Kabupaten Mukomuko berharap, ada penambahan kuota pupuk subsidi di tahun 2019 ini. Dikhawatirkan, jika kuota pupuk subsidi tidak ditambah, maka kebutuhan pupuk untuk petani bakal tidak cukup. “Kalau tidak ditambah, jelas tidak akan cukup. Kekurangan pupuk subsidi ini pernah terjadi di tahun 2018 yang lalu. Ratusan hektar lahan sawah yang ditanami padi tidak kebagian pupuk. Itulah sebabnya, tahun ini pemerintah diminta dapat menambah kuota pupuk subsidi untuk masyarakat,” harap Plt Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Mukomuko, Heri Prastyono, S.STP, ketika dikonfirmasi kemarin. Ia menjelaskan, di tahun 2019 ini, pemerintah kembali melakukan perluasan lahan persawahan milik masyarakat seluas 200 hektar yang dikerjakan oleh TNI AD. Lahan seluas itu, penambahan 600 hektar yang sudah selesai dikerjakan di tahun 2018 lalu. “Kalau kuota pupuk subsidi masih sama jumlahnya di tahun 2018, kami pastikan kelangkaan pupuk akan kembali terjadi tahun ini. Untuk upaya penambahan jumlah pupuk untuk petani, sudah kami sampaikan ke pemerintah berdasarkan RDKK yang disampaikan kelompok ke dinas. Kami harapkan, usulan penambahan kuota dapat disetujui oleh pemerintah,” ungkapnya. (rel)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: