Bulat Satu Kata, Wujudkan Pemekaran Kabupaten
ULOK KUPAI RU - Pertemuan dalam rangka pembahasan rencana pemekaran Kabupaten BU yang berlangsung di Desa Air Lelangi Kecamatan Ulok Kupai, Kamis (10/1) berjalan lancar. Hasil dari pertemuan ini, melahirkan kata sepakat bahwa seluruh tokoh masyarakat di enam kecamatan dalam wilayah Ketahun, Putri Hijau, Napal Putih, Ulok Kuoai, Marga Sakti Sebelat dan Pinang Raya (Ketrina), bulat satu kata bahwa Kabupaten BU harus dimekarkan yang fokusnya wilayah administrasinya melibatkan enam kecamatan di Ketrina. Selain sepakat untuk memekarkan Kabupaten BU, musyawarah ini juga melahirkan sketsa susunan pengurus yang diatasnamakan panitia masyarakat peduli percepatan pemekaran Kabupaten BU. Susunan kepanitiaan ini, baru sketsa dan belum di isi oleh komposisi jabatan para tokoh yang nantinya akan diberi amanah untuk mendorong proses pemekaran ditingkat kabupaten. \"Alhamdulillah, kita sudah menyatukan tekad, sepakat dan bulat satu kata untuk memekarkan Kabupaten BU menjadi dua kabupaten. Bahkan kita sudah membuat sket yang nantinya ditujukan untuk membuat panitia masyarakat peduli percepatan pemekaran Kabupaten BU,\" terang Mumung Komarudin, selaku koordinator kegiatan. Ditambahkan Mumung, pertemuan ini tidak berhenti di sini tapi, pada tanggal 3 Februari mendatang. Pertemuan akan dilaksanakan kembali di Kecamatan MSS ayang akan lebih fokus untuk menentukan susunan panitia pemekaran. \"Terus akan bergantian di kecamatan lainnya, kita targetkan untuk sampai kepada pembentukan panitia nanti. Minimal akan ada tiga kali pertemuan yang harus digelar. Setelah komponen panitia masyarakat peduli percepatan pemekaran kabupaten BU ini terbentuk. Baru kita menginjak ke tahap deklarasi sebagai musyawarah akbar yang rencananya bisa kita laksanakan sebelum Pemilu atau sesudah Pemilu nanti. Pada intinya sekarang, kita fokus untuk mengisi panitia yang sudah kita bentuk sketsanya,\" demikian Mumung. (sig)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: