Panggung Alun-Alun Hampir Rampung, Aset Belum Diserahkan

Panggung Alun-Alun Hampir Rampung, Aset Belum Diserahkan

ARGA MAKMUR RU - Panggung megah di Alun-Alun Rajo Malim Paduko (RMP) tidak lama lagi selesai dibangun. Hanya saja panggung yang dibangun dengan anggaran Rp 678 juta dan pembangunannya dimulai pada Bulan Juni lalu ini hingga kini status asetnya belum diserahkan kepada Dinas Pariwisata Bengkulu Utara. Hal ini diungkapkan Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten BU, Mustarani Abidin, SH, M.Si ketika dikonfirmasi Radar Utara. Hanya saja diakui Mustarani, hal itu tidak menjadi hambatan dan permasalahan selagi masih dalam naungan pemerintah daerah. \"Terkecuali kalau dari pihak ke-3 misalnya dari pihak swasta baru bisa menyalahi kalau saat ini posisinya masih dibawah naungan Pemerintah daerah Kabupaten BU, jadi saya rasa tidak ada masalah,\" lanjutnya. Pihaknya menerangkan, kalau secara administrasi sudah selesai, namun secara fisik pihaknya mengaku belum menerima. Berdasarkan informasi yang ia dapat, dari Dispora ke Pemda sudah disampaikan dan saat ini sedang digodok di bagian aset pada Dinas Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (DPKAD). \"Katanya secara fisik sudah selesai, tetapi kami belum lihat secara langsung. Kalau untuk pembangunan siapapun yang punya boleh, contohnya PUPR selama ini yang melaksanakan pembangunan walaupun milik Dispora. Dan tidak ada masalah kecuali kalau dari swasta seperti BUMN dan sebagainya baru tidak boleh, sepanjang pemerintah punya maka tidak menyalahi,\" kata mantan Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) BU ini. Ditambahkannya, untuk progress pembangunan panggung ini sendiri, diakui Mustarani sudah mencapai 25 persen. \"Kita upayakan cepat terselesaikan secara menyeluruh sehingga bisa dimanfaatkan untuk kegiatan hiburan masyarakat,\" demikian Mustarani. (tie)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: