Tak Kunjung Tuntas, Warga Pertanyakan Proyek Pamsimas
TAP RU - Proyek pembangunan Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas) di Desa Lubuk Gading, Kecamatan Tanjung Agung Palik (TAP) hingga saat ini tak kunjung dapat dinikmati hasilnya oleh masyarakat. Padahal, proyek pembangunan program pemerintah pusat yang menelan anggaran kurang lebih Rp 245 juta pada tahun 2017 mestinya sudah tuntas sebelum tahun anggaran habis. Pantauan RU di lokasi, akibat proyek tak tuntas itu menjadi pertanyaan sejumlah masyarakat. Pasalnya, program pembangunan yang sama di beberapa desa lainnya bisa tuntas tepat waktu dan sudah bisa dinikmati masyarakat saat ini. Informasi berkembang, diduga tak tuntasnya pembangunan itu lantaran adanya pemindahan titik pembangunan dari rencana sebelumnya. Kepala Desa Lubuk Gading, Yarmanzori ketika dikonfirmasi RU mengatakan, pihaknya saat ini masih melakukan upaya untuk melakukan pendalaman sumur bor Pamsimas yang saat ini belum kunjung mengeluarkan sumber air. \"Kami masih nunggu pekerjanya. Rencananya hari ini mereka datang untuk memdalamkan sumur bor itu,\" akunya ketika dikonfirmasi RU. Ditambahkan Kades yang juga merupakan Ketua FKKD TAP ini, pihaknya tetap bakal melakukan upaya untuk melakukan penyelesaian proyek Pamsimas untuk memenuhi kebutuhan air bersih kepada masyarakat tersebut. \"Kami akan upayakan sampai ada airnya. Karena sudah beberapa kali dilakukan pengeboran, masih gagal untuk mendapatkan sumber air,\" jelasnya. Sementara itu, Camat TAP, Nirwan Tomeri, SH mengaku tidak mengetahui secara pasti terkait pelaksanaan pembangunan itu. \"Coba langsung tanyakan dengan Dinas PUPR. Sebab, proyek tersebut tidak melalui pemerintah kecamatan,\" singkatnya. (sfa)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Terbongkar, Begini Cara Membuat Mie Gacoan Mirip Seperti Aslinya
- 2 Breaking News! Mandi di Sungai, Warga Senali Ditemukan Meninggal Dunia
- 3 Resep Udang Rambutan ala Mie Gacoan yang Gurih dan Renyah
- 4 Bikin Tubuh Merasa Cepat Lelah, Ternyata Hal Ini Penyebabnya
- 5 Inovasi Ponsel Ultra Tipis 2025 dan Teknologi Baterai
- 1 Terbongkar, Begini Cara Membuat Mie Gacoan Mirip Seperti Aslinya
- 2 Breaking News! Mandi di Sungai, Warga Senali Ditemukan Meninggal Dunia
- 3 Resep Udang Rambutan ala Mie Gacoan yang Gurih dan Renyah
- 4 Bikin Tubuh Merasa Cepat Lelah, Ternyata Hal Ini Penyebabnya
- 5 Inovasi Ponsel Ultra Tipis 2025 dan Teknologi Baterai