Sebelum Gantung Diri, Berencana Menikah

Sebelum Gantung Diri, Berencana Menikah

LAIS RU - Kepala Desa (Kades) Talang Rasau, Helmundi memastikan musibah tragis yang dialami Kurniansyah (28) yang ditemukan tewas gantung diri dikediamannya pada Selasa (14/11) pukul 14.30 WIB murni bunuh diri. Kepastian ini didukung dari keterangan pihak keluarga, yang meyakinkan jika tidak ada tanda-tanda penganiayaan di tubuh korban. Menariknya Helmudi mengkisahkan sebelum nekat mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri, pemuda yang kerap disapa Toni itu sempat mendatangi kediamannya untuk mengurus pernikahan yang rencananya akan digelar pada akhir November mendatang. Disela-sela kunjungannya tepat sehari sebelum ditemukan tewas dengan posisi leher terikat tali tambang, korban sempat mengeluhkan soal rencana pernikahan tersebut. \"Entah memang firasat atau tidak. Tetapi saat ingin mengurus rencana pernikahannya, dia (Kurniansyah, red) sempat terucap khawatir pernikahannya kelak akan bertahan lama atau tidak. Dan saat saya memberikan nasehat, tatapan kosong yang ditunjukan korban,\" kata Helmundi, kemarin. Helmudi juga mengaku, korban di mata masyarakat dikenal mengalami keterbelakangan mental. Hanya saja, lanjut dia hingga berakhir tragis, korban tidak pernah sama sekali melakukan percobaan aksi bunuh diri. \"Latarbelakang keluarganya juga, yang saya ketahui tidak ada permasalahan. Yang saya tahu memang dia itu mengalami keterbelakangan mental. Mungkin saja ada motif lain hingga korban memilih mengakhiri hidupnya, diluar kondisi mental korban. Semoga saja insiden tragis ini tidak kembali terulang dan menimpah warga lainnya,\" pintanya. (jho)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: