Personil dan Sertifikasi Jadi Perhatian Pangdam
BENGKULU RU - Jumlah personil anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan sertifikasi lahan di lingkungan Korem 041 / Garuda Emas, menjadi perhatian utama Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) II / Sriwijaya, Mayjen. TNI AM. Putranto, S.Sos. Menurutnya, kedua fokus perhatian itu akan dipenuhi secara bertahap. \"Tadi (kemarin, red) saya sudah menerima pemaparan langsung dari Danrem 041 / Gamas, Kolonel Inf. Agung Pambudi. Dari pemaparan itu, secara umum keberadaan Korem ini sudah bagus, terutama dalam bidang pembinaan terhadap masyarakat,\" ungkap Putranto diwawancarai usai mendengar pemaparan di Makorem, Selasa (1/8). Memang, lanjut Putranto, dalam pemaparan itu ada beberapa kekurangan disini, diantaranya dalam bidang organisasi. Dimana Korem masih mengalami kekurangan personil. \"Tapi tadi sudah saya jelaskan, untuk penambahan personil itu tidak bisa langsung dipenuhi 100 persen. Jadi nantinya kita lakukan secara bertahap,\" ujar Jendral Bintang Dua ini. Di sisi lain, terkait sertifikasi lahan yang dimiliki TNI sekarang ini juga menjadi perhatian pihaknya. Dimana nantinya lahan-lahan yang dimaksud dilakukan pengecekan terlebih dahulu. \"Pengecekan disesuaikan dengan data yang kita miliki, kita menargetkan dalam hal ini tidak terjadi gesekan dengan masyarakat,\" tegas Putranto. Ia menambahkan, dalam kesempatan ini pihaknya berharap agar personil TNI tetap dapat bekerjasama dengan masyarakat dan stakeholder lainnya. \"Kunjungan saya disini juga dalam rangka memberikan motivasi dan semangat kerja bagi personil. Bekerjalah dengan tulus, ikhlas supaya dapat bermanfaat bagi masyarakat,\" singkat Pangdam. (tux)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 KPU Provinsi Bengkulu Pastikan Romer Tetap Jadi Peserta Pilgub Bengkulu
- 2 Breaking News! Korban Longsor di Pantai Karang Pulau Ditemukan
- 3 Doa saat Mencari Orang Hilang Agar Cepat Ketemu, Berikut Bacaan Latin dan Artinya
- 4 Resep Ceker Mercon, Menu Pedas yang Bikin Ketagihan
- 5 Resep Marble Cake yang Lezat dan Anti Gagal, Pemula Pasti Bisa!
- 1 KPU Provinsi Bengkulu Pastikan Romer Tetap Jadi Peserta Pilgub Bengkulu
- 2 Breaking News! Korban Longsor di Pantai Karang Pulau Ditemukan
- 3 Doa saat Mencari Orang Hilang Agar Cepat Ketemu, Berikut Bacaan Latin dan Artinya
- 4 Resep Ceker Mercon, Menu Pedas yang Bikin Ketagihan
- 5 Resep Marble Cake yang Lezat dan Anti Gagal, Pemula Pasti Bisa!