Gas Melon Bocor, Rumah Pedagang Nyaris Ludes

Gas Melon Bocor, Rumah Pedagang Nyaris Ludes

BENGKULU RU - Kediaman pasangan suami istri (Pasutri), Muntari (73) dan Sanimah (60) warga Kelurahan Lingkar Timur Kecamatan Singgaran Pati Kota Bengkulu nyaris ludes terbakar. Ini setelah tabung gas LPG 3 Kg atau gas melon bocor dan tersambar api. Beruntung dalam peristiwa itu tidak sampai merenggut korban jiwa, tetapi pasutri beserta anaknya Sarwono mengalami luka bakar dibeberapa bagian tubuh. Informasi terhimpun, peristiwa kebakaran yang terjadi Rabu (7/6) sekitar pukul 09.00 WIB itu bermula saat anak korban (Sarwono, red) berniat menggantikan tabung gas melon yang sedang digunakan oleh ibunya (Sanimah, red), untuk memasak barang dagangan. Naasnya, tiba-tiba tabung gas bocor dan langsung disambar api. Api tersebut langsung membakar keduanya. Sementara itu Muntari yang waktu itu melihat, turut mendekat untuk memadamkan api. Sayangnya upaya tersebut tidak berhasil, lantaran Muntari juga ikut terbakar. Akibat kejadian itu ketiganya mengalami luka bakar serius disekujur tubuh dan langsung dilarikan ke RSUD M Yunus untuk mendapatkan perawatan. Tetangga korban, Zainal dan Fendi mengatakan, api sempat menjalar ke bagian rumah. Namun berhasil dipadamkan warga secara swadaya dengan menggunakan racun api. \"Untuk saja kami sempat mendengar korban meminta tolong, sehingga warga secara bersama-sama berupaya memadamkan api. Upaya itu tidak sia-sia, karena api berhasil dipadamkan sebelum meludeskan seluruh bagian rumah korban,\" singkat keduanya. (tux)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: