Wisata Agrowisata Tangkit Baru, Surganya Pecinta Nanas di Jambi

Senin 06-11-2023,21:00 WIB
Reporter : Abdul Gafur
Editor : Septi Maimuna

RADARUTARA.ID - Kebun Nanas Tangkit di Jambi ini menawarkan berbagai macam kegiatan menarik yang bisa dinikmati oleh wisatawan.

Sebagai lokasi Agrowisata kebun nanas, yang dikemas secara apik, menjadi salah satu tempat rekomendasi di antara destinasi wisata yang menarik di Jambi.

Kebun nanas ini terletak di Desa Tangkit Baru, Kecamatan Sungai Gelam, Kabupaten Muaro Jambi.

Dimana Kebun nanas ini merupakan  penghasil nanas terbesar di Indonesia.

BACA JUGA:Banyak Caleg yang Tak Kooperatif, Mulai dari Baliho Istri Bupati sampai Gubernur Masih Terpampang di Jalan

Ketika berkunjung dilokasi ini, para pengunjung akan diberikan kesempatan diantaranya: 

1. Petik buah nanas langsung dari kebun.

2. Belajar edukasi tentang cara menanam dan merawat nanas.

3. Mengunjungi rumah produksi dodol nanas.

4. Berswa foto di antara hamparan kebun nanas

5. Terakhir, pengunjung akan menikmati kuliner khas Jambi yang terbuat dari nanas, seperti dodol nanas, es nanas, dan jus nanas.

BACA JUGA:9 Alasan Orang Melakukan Diet Ketat, Nomor 7 Terdengar Relate dan Sangat Ampuh

Disamping itu, saat berkunjung ke lokasi ini Agrowisata Tangkit Baru menyuguhkan pengalaman unik dan menarik bagi para pengunjung. 

Dengan luas lahan perkebunan nanas mencapai 1200 hektar tersebut, pengunjung bisa berfoto dengan latar belakang kebun nanas yang indah. 

Jadi, tunggu apa lagi? Ayo kunjungi Agrowisata Tangkit Baru dan rasakan sensasi kebun nanas yang luas serta nikmati kelezatan nanas dalam berbagai olahan yang menggoda selera. 

Kategori :