BATIKNAU RU.ID - Meski seharian telah menyusuri kawasan Pantai Selolong dan menggunakan perahu karet untuk mencari korban yang terseret ombak. Hingga Sabtu (30/7/2022) sore, Asep Budiman (50) warga Sido Mukti, Kecamatan Padang Jaya yang tenggelam terseret ganasnya ombak Pantai Selolong belum ditemukan.
Dikatakan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bengkulu Utara, Eka Hendriyadi, hingga hari kedua pencarian, korban masih belum ditemukan.
"Belum ditemukan. Sementara pencarian ditunda sampai besok lagi," ungkapnya.
Eka memastikan, pencarian masih akan dilakukan di hari ketiga. Meski demikian, pihaknya tak dapat memastikan tim dapat turun lagi ke laut atau tidak.
"Besok dilanjutkan lagi. Kalau tadi tim pencari bisa turun ke laut untuk menyisir. Tapi kalau besok kita lihat cuaca bagaimana. Mudah-mudahan cuaca tetap bersahabat dan tim bisa turun ke laut lagi," lanjutnya.
BACA JUGA:Mancing, Warga Sido Mukti-Padang Jaya Ditelan Ombak
Hal senada disampaikan, Camat Batiknau, Sabani, SH, dikatakannya, di hari kedua pencarian, hingga pukul 19.00 WIB, masih belum ada tanda-tanda korban ditemukan.
"Masih belum ditemukan. Besok pencarian dilanjutkan lagi," singkatnya.
Diketahui, Asep Budiman sebelumnya pergi memancing bersama sang anak dan empat rekan lainnya ke Pantai Selolong. Nahasnya, saat mencari lokasi untuk memancing, sang anak terjebak dan terseret ombak.
Berniat menolong anaknya, Asep Budiman yang berhasil menyelamatkan anaknya, justru terseret ombak dan tak dapat menepi.
Hingga beberapa saat, korban masih berada di sekitar lokasi kejadian. Namun sayangnya, ganasnya ombak kembali menyeret Asep hingga menghilang dan belum kunjung ditemukan. (**)