Ucapan Puasa

Viral, Warga Buang Sampah Sembarangan ke Sungai Taba Tembilang

Viral, Warga Buang Sampah Sembarangan ke Sungai Taba Tembilang

Tertangkap kamera, warga membuang sampah di sungai dari atas jembatan Desa Taba Tembilang --

ARGA MAKMUR, RADARUTARA.ID - Aksi buang sampah sembarangan ke aliran Sungai di Taba Tembilang, Kecamatan ARGA MAKMUR viral dimedia sosial.

Aksi warga yang membuang sampah itu beredar media sosial Facebook dan WA Group, terlihat pelaku membuang sampah yang menggunakan mobil pickup ke aliran sungai dari atas jembatan.

Dalam informasi di akun tersebut, aksi pembuangan sampah ke aliran Sungai Desa Tambak Tembilang terjadi Sabtu (11/1/2025) sekitar pukul 17.00 WIB.

Video berdurasi 9 detik yang diunggah menggunakan kamera pribadi itu menyebutkan bahwa perilaku tersebut tidak baik dan tidak patut di contoh lantaran dapat membahayakan lingkungan dan mencemarkan aliran sungai.

"Contoh tidak baik gaes, tu lihat,"sembari menyorotkan kamera ke pelaku sebanyak 5 orang yang sedang membuang sampah dari atas mobil pribadinya.

Melihat aksi tersebut, warganet membanjiri komentar dengan hujatan bahkan menyindir pemerintah lantaran belum adanya himbauan dari Dinas terkait tentang larangan untuk tidak membuang sampah sembarangan.

"Kalau mau masyarakat nggak mau buang sampah sembarang ,seharus ny pemerintah menyediakan tong sampah dan himbauan biar masyarakat nggak bsa buang sampah sembarangan.,jd jgn menyalahkan masyarakat aj pemerintah nya jg nggak peduli dgn masyarakat,.ini masyarakat desa mau buang sampah nggak ada tempat nya,"tulis Methy Susiana.

"Membuang sampah pinggir jalan dan membuat bau busuk apa bisa dipidana," timpali @vutra A.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: