Jangan Sampai Terlewat, Ini Tips Agar Konten Make Up Kamu Diserbu Penonton

Jangan Sampai Terlewat, Ini Tips Agar Konten Make Up Kamu Diserbu Penonton

Jangan Sampai Terlewat, Ini Tips Agar Konten Make Up Kamu Diserbu Penonton--

RADARUTARA.ID- Menjadi beauty vlogger untuk pemula bisa menjadi pengalaman yang seru dan menantang, apalagi jika kamu senang dengan dunia kecantikan dan makeup.

Selain bisa mengasah kemampuan untuk menjadi lebih cantik dan tampil berbeda dengan make up mu, kamu juga mendapatkan penghasilan dari kontenmu.

Maka dari itu, perlu beberapa tips agar kontenmu menarik dan ditonton oleh banyak orang, sehingga bisa menjadi sumber cuan.

Berikut adalah beberapa langkah yang dapat membantu kamu memulai karier sebagai beauty vlogger terkenal.

BACA JUGA:Tak Hanya Gaya-gayaan, Ternyata Ada Aturan yang Harus Diikuti Saat Konvoi Motor di Jalan Raya

BACA JUGA:Dibalik Rasanya yang Pahit, Pare Ternyata Bisa Buat Kamu Jadi Cantik Loh

1. Tentukan Niche dan Fokus Konten

Kamu harus menentukan topik kontenmu terlebih dahulu, entah apakah kamu ingin fokus pada makeup, skincare, review produk, tutorial kecantikan, atau kombinasi dari semuanya?

Kamu bisa memilih niche yang lebih spesifik, seperti makeup untuk kulit sensitif, tutorial makeup untuk pemula, atau skincare alami, agar kontenmu lebih fokus dan menonjol di antara beauty vlogger lainnya.

2. Buat Rencana Konten

Perencanaan sangat penting untuk menjaga konsistensi dan kualitas. Buat jadwal posting yang realistis, misalnya 1-2 video per minggu.

Tentukan jenis konten yang ingin kamu buat, seperti tutorial makeup, review produk kecantikan, tips skincare, atau tren makeup terbaru.

BACA JUGA:Jangan Sampai Salah Pilih, Ini Kandungan Skincare yang Boleh Dipakai Saat Hamil

BACA JUGA:Jangan Lewatkan Makan Pepaya, Karena Bisa Bantu Langsing dan Cantik dari Dalam

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: