Majukan Desa Melalui Infrastruktur, Pemdes Taba Kulintang Lakukan Titik Nol Pembangunan

Majukan Desa Melalui Infrastruktur, Pemdes Taba Kulintang Lakukan Titik Nol Pembangunan

Titik Nol pembangunan gedung serbaguna di Desa Taba Kulintang--

BATIK NAU, RADARUTARA.ID - Pemerintah Desa Taba Kulintang Kecamatan Batik Nau melangsungkan titik nol pembangunan infrastruktur desa sebagai tanda dimulainya pelaksanaan pembangunan desa di tahun 2024 dalam rangka pemanfaatan Dana Desa, Selasa (13/8).

Turut hadir guna memonitoring kegiatan prapelaksanaan pekerjaan pemanfaatan Dana Desa Tahun 2024, Camat Batik Nau, Kasi PMD, Kapolsek Batik Nau, Kepala Desa Taba Kulintang beserta perangkat desa, BPD, Bhabinkamtibmas, babinsa, dan Pendamping Desa.

Adapun kegiatan yang akan dilaksanakan diantaranya pembangunan gedung serba guna.


Rapat persiapan penyerapan Dana Desa di Taba Kulintang--

Kepala Desa Taba Kulintang, Rizal, S.Sos, mengajak masyarakat untuk bersama-sama ikut mengawasi pembangunan yang sedang berjalan.

“Saya meminta kepada warga yang ikut andil didalam kegiatan diharapkan dapat memberikan hasil yang maksimal sehingga apa yang didambakan masyarakat Desa Taba Kulintang ini dapat terwujud yaitu pembangunan infrastruktur," ucap Kades. 

Sementara, Camat Batik Nau, Alamsyah, SE, yang turut memonitoring kegiatan tersebut, mengharapkan hal yang serupa untuk mengerjakan pekerjaan tersebut sebaik-baiknya agar pembangunan dapat berjalan lancar dan sesuai dengan perencanaan sehingga hasilnya bisa bermanfaat bagi warga.

"Semua warga berhak untuk mengawasi jalannya proses pembangunan nantinya," tutup Camat. (Adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: