Kabar Bocornya Pipa Pertamina di Bengkulu Tak Mempengaruhi Stok BBM di Putri Hijau
Kabar Bocornya Pipa Pertamina di Bengkulu Tak Mempengaruhi Stok BBM di Putri Hijau--
RADARUTARA.ID- Kabar dugaan bocornya pipa penyaluran BBM milik Pertamina di Pulau Bai, Bengkulu akibat tertabrak kapal tongkang yang sempat beredar melalui pesan WhatsApp (WA) tidak berpengaruh kepada stok BBM di sejumlah SPBU yang ada di Kecamatan Putri Hijau.
Dipastikan hingga Selasa (4/6) hari, ini stok BBM di SPBU Putri Hijau dalam kondisi aman.
"Alhamdulillah pagi ini tadi ada pengiriman dua jenis BBM yakni Pertalite dan Solar," ujar managemen SPBU Putri Hijau, Nur Rahman.
BACA JUGA:2 SPBU Kota Arga Makmur Tutup, BBM Mulai Langka
Disinggung soal adanya informasi terkait dugaan bocornya pipa penyaluran BBM milik Pertamina di Pulai Bai, Bengkulu yang sejak beberapa hari terakhir ini membuat beberapa SPBU di wilayah Bengkulu tidak mendapatkan pasokan BBM, Nur Rahman, justru tidak mengetahui adanya informasi tersebut.
"Tidak ada informasi soal itu ke kami. Pengiriman BBM hari ini sesuai jadwal dan tidak ada kendala apapun yang menyebabkan pasokan BBM di SPBU wilayah kita terlambat," tandasnya.
"Tapi, lebih lanjut nanti kami akan coba mencari kebenaran informasi tersebut. Yang jelas stok BBM di SPBU kita (Putri Hijau) aman," demikian Nur Rahman.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: