Jelang Pilkada 2024, Bawaslu Bengkulu Utara Lantik 57 Orang Panwascam

Jelang Pilkada 2024, Bawaslu Bengkulu Utara Lantik 57 Orang Panwascam

Ketua Bawaslu Kabupaten Bengkulu Utara, Tri Suyanto--

RADARUTARA.ID- Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Bengkulu Utara melantik 57 Anggota Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kecamatan (Panwascam), bertempat di gedung aula SMKN 2 Bengkulu Utara, pada jumat (24/05/24).

Puluhan panwascam tersebut dilantik untuk turut serta mensukseskan jalannya Pilkada di Kabupaten Bengkulu Utara yang akan di helat pada bulan November 2024 mendatang. 

Ketua Bawaslu Kabupaten Bengkulu Utara, Tri Suyanto usai memimpin jalannya pelantikan Panwascam menyampaikan bahwa, ada dua metode perekrutan panwascam yang dilakukan pada kali ini. Yakni evaluasi bagi peserta existing dan penjaringan bagi pendaftar baru.

Untuk evaluasi peserta existing, setiap peserta wajib mengikuti penilaian evaluasi kinerja dengan standar yang telah ditetapkan sesuai petunjuk teknis yang disampaikan Bawaslu RI.

"Peserta existing akan dinilai terkait instrumen hasil kinerja serta instrumen penilaian atasan langsung, untuk menentukan nilai peserta layak atau tidaknya menjadi Panwaslu Kecamatan pada Pilkada 2024," jelasnya.

BACA JUGA:Perusahaan Sawit Terima Raport Merah, DLH: Izin Operasi Bisa Dicabut

Sedangkan rekrutmen baru, dilakukan guna menyiapkan tenaga ad hoc dalam rangka Pemilihan Kepala Daerah yang akan berlangsung 27 November 2024 mendatang. 

"Kita berharap, Panwascam existing dan pendaftar baru benar-benar mempersiapkan diri sebagai Pengawas Pemilu yang profesional,  berintegritas dan memiliki wawasan kepemiluan," tegasnya.

Dengan kian dekatnya tahapan Pilkada Kabupaten Bengkulu Utara 2024, Tri juga berharap agar Panwaslu Kecamatan yang baru saja dilantik ini memedomani regulasi yang berlaku.

"Saya tekankan apa yang sudah diucapkan sumpah janji tadi agar dilaksanakan dan menjadi pedoman. Kemudian kita semua harus berpedoman dan berpatokan pada hukum yang berlaku baik PKPU dan Perbawaslu," ujarnya.

Usai dilantik, Panwascam Kabupaten Bengkulu Utara ini selanjutnya mengikuti kegiatan pembekalan yang dilakukan Bawaslu Kabupaten Bengkulu Utara.

Berikut Ini Daftar Panwascam Kabupaten Bengkulu Utara Yang Dilantik Oleh Bawaslu Kabupaten Bengkulu Utara :  (Foto)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: