Terlihat Bak Orang Baik, Ternyata Psikopat Bisa Dilihat dari Tanda Ini

Terlihat Bak Orang Baik, Ternyata Psikopat Bisa Dilihat dari Tanda Ini

Seorang Psikopat Bisa Dikenali Lewat Tanda Ini--

RADARUTARA.ID- Kata psikopat sering muncul di fil-film. Hal tersebut, juga memunculkan mitos dan ketakutan seputar psikopat. Kendati demikian, psikopat sebenarnya bukan istilah resmi.

Seorang psikiater dan pendiri Centres of Psychiantric Excellence, Prakash Masand, menggambarkan bahwa orang psikopat merupakan individu yang menunjukan pola manipulasi dan kekerasan kepada orang lain. 

Tanda-tanda yang bisa dikenali orang yang psikopat bisa terlihat dari mata. Mengutip Psych Central, para peneliti telah mempelajari perilaku visual yang berbeda di antara penderita psikopati. Misalnya, ketika orang normal melihat sesuatu yang mengganggu, pupil matanya membesar, yang merupakan cerminan dari sistem saraf simpatik tubuh.

Tapi, sebuah penelitian pada 2018 terhadap 82 laki-laki dengan ciri-ciri psikopat interpersonal-afektif, ditemukan penurunan respons pupil mata ketika mereka diperlihatkan gambar-gambar negatif. Bahkan, sebuah studi berbeda juga menemukan berkurangnya pelebaran pupil di antara psikopat ketika mereka mendengarkan suara-suara negatif, seperti teriakan.

BACA JUGA:SKB 3 Menteri Tetapkan Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Idul Adha 2024, Berikut Jadwalnya

Di sisi lain, peneliti juga menemukan bahwa mereka yang memiliki sifat psikopat menghabiskan waktu lebih lama untuk melihat foto yang menggambarkan emosi, seperti rasa sakit dan rasa malu.

Dan, sejumlah penelitian menunjukkan bahwa orang dengan psikopati melakukan lebih sedikit kontak mata dibandingkan orang yang tidak

"Terkadang, penderita psikopati menggunakan tatapan mata sebagai cara yang disengaja untuk mengendalikan dan mengintimidasi orang lain," ungkap Dr. Naomi Murphy, konsultan dan psikolog forensik dan pendiri Octopus Psychology.

"Tetapi tatapan juga bisa mencerminkan kemarahan yang dingin dan keras," imbuhnya.

BACA JUGA:Unik dan Langka, 7 Kota Ini Punya Nama Paling Sulit untuk Diucapkan

Meski begitu, Murphy, menegaskan penilaian bahwa semua individu dengan psikopati memiliki tatapan yang menakutkan adalah keliru.

Meskipun tidak ada ciri-ciri spesifik dan pasti yang menjadi penanda 'tatapan psikopat', ada beberapa ciri umum yang diamati peneliti:

1. Sikap dingin, tak ada empati, atau kasih sayang

2. Bermata lebar, lebih banyak bagian putih mata yang terlihat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: