Amalkan Doa Ini Agar Rumah Dilindungi dari Segala Macam Bahaya dan Hal Buruk

Amalkan Doa Ini Agar Rumah Dilindungi dari Segala Macam Bahaya dan Hal Buruk

Amalkan Doa Ini Agar Rumah Dilindungi dari Segala Macam Bahaya dan Hal Buruk--

RADARUTARA.ID- Keamanan merupakam kondisi di mana suatu tempat atau individu seseorang akan terbebas dari tekanan atau ketakutan apapun yang mengelilingi kehidupannya.

Keamanan sangat penting untuk menjaga harta bahkan nyawa seseorang.

Untuk mendapat kenyamanan ini banyak rumah-rumah yang dijaga oleh satpam atau bahkan oleh binatang-binatang salah satu contohnya yaitu anjing. Karena jika rumah tinggal tidak nyaman, maka akan terjadi apapun terutama hal-hal negatif terhadap pemiliknya.

BACA JUGA:Petani Padi di Bengkulu Utara Keluhkan Jatah Pupuk Semakin Minim, Ini Akibatnya

Kita harus waspada sejak dini supaya kondisi rumah benar-benar aman dari gangguan hal negatif apapun. Kamu hendaknya melakukan pengamanan dengan cara apapun demi memastikan tempat tinggal kamu terbebas dari kejahatan.

Bahkan, kamu juga harus melakukan amalan dan doa yang ditujukan kepada Allah SWT supaya diberikan keamanan. Keamanan yang dimaksud di sini juga termasuk keamanan dari kemalingan hingga gangguan jin.

Ada doa yang bisa dipanjatkan agar membuat kita selamat dari kemalingan, gangguan orang zalim, hingga gangguan jin.

BACA JUGA:Pecinta Mie Merapat, Ini 10 Kedai Ramen Favorit di Bengkulu, dari yang Termurah hingga Termahal

Doa yang busa dipanjatkan tersebut sangatlah ringan dan sederhana, yaitu cukup dengan membaca basmalah sebanyak 21 kali sebelum tidur.

Bismillahirrahmanirrahim

Artinya: “Dengan menyebut asma Allah Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang.”

Seusai membaca basmalah, alangkah baiknya diakhiri dengan doa berikut:

Allahumma inna nastahfidhuka wa nastaudi‘uka dinana wa anfusana wa ahlanawa auladana wa amwalana wa kulla syai’in a‘thaitana. Allahummaj ‘alna fî kanfika wa amanika wa jiwarika wa ‘iyadzika min kulli syaithanim marid wa jabbarin ‘anid wa dzi ‘ainin wa dzi baghyin wa min syarri kulli dzi syarrin innaka ‘ala kulli syai’in qadir.

Artinya: “Ya Allah, kami memohon penjagaan kepada-Mu dan kami menitipkan kepada-Mu agama kami, diri kami, keluarga kami, anak-anak kami, harta kami, dan segala sesuatu yang Engkau berikan kepada kami. Ya Allah, jadikanlah kami dalam penjagaan-Mu, tanggungan-Mu, kedekatan-Mu, dan perlindungan-Mu dari gangguan setan yang menggoda, dari orang yang kejam, dari mata orang yang berniat jahat, dari orang yang bermaksud zalim, dan dari keburukan apa pun yang membawa keburukan. Sesungguhnya Engkau adalah Dzat yang maha kuasa atas segala sesuatu.”*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: