7 Manfaat Buah Ciplukan Bagi Kesehatan Tubuh, Ampuh Atasi Asma dan Mengobati Kanker Payudara

7 Manfaat Buah Ciplukan Bagi Kesehatan Tubuh, Ampuh Atasi Asma dan Mengobati Kanker Payudara

6 Manfaat Buah Ciplukan Bagi Kesehatan Tubuh, Ampuh Atasi Asma dan Mengobati Kanker Payudara--

RADARUTARA.ID - Buah Ciplukan dalam bahasa latin disebut dengan Physalis Angulata, yaitu salah satu tanaman herbal yang hidup satu musim dan mempunyai tinggi sekitar 1 meter. Buah Ciplukan mempunyai ciri khas buah yang ditutupi kelopak bunga.

Tanaman ini umumnya tumbuh dengan liar di pekarangan rumah, hutan, atau sawah kering. Buah ini juga banyak dijumpai di daerah tropis diantaranya Amerika tropis, Pasifik, Asia, termasuk Indonesia.

Siapa sangka ternyata buah yang dianggap sebagai tanaman liar ini mempunyai banyak khasiat yang bermanfaat untuk tubuh. Berikut ini ulasan lengkapnya.

BACA JUGA:Selain Sehat, Ternyata Konsumsi Ikan Sidat Dipercaya Dapat Memperpanjang Umur

1. Sebagai Obat Asma

Kamu hanya perlu mengambil daun dan batang buah ciplukan, merebusnya, kemudian meminum air rebusannya. Boleh juga dengan mengambil daunnya, mencampurnya dengan kapur sirih, serta menghancurkannya dengan kedua telapak tangan.

Lalu, basahi campuran tersebut dengan air, dan gumpalkan di telapak tangan sampai keluar air berwarna hijau keputih-putihan serta buih. Lalu, oleskan pada bagian dada, perut, dan punggung.

2. Menyembuhkan Penyakit Jantung

Salah satu manfaat dari buah ciplukan yaitu untuk menyembuhkan penyakit jantung.

Caranya sangat gampang, hanya dengan mengambil 40 helai daun ciplukan, menghancurkannya memakai blender seperti membuat jus, lalu meminumnya tanpa campuran apapun.

Kamu juga dapat mengkonsumsinya secara langsung sesudah dicuci dengan bersih terlebih dahulu.

BACA JUGA:Kapan Malam Lailatul Qadar 2024 Tiba? Cek Perkiraan Tanggalnya Disini

3. Mengobati Penyakit Kurap

Penyakit kurap memang menjadi salah satu masalah yang mengganggu. Bukan hanya menimbulkan ketidaknyamanan, juga bisa merusak penampilan kalau terjadi pada area tubuh yang terbuka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: