Headset Apple Vision Pro Resmi diluncurkan Nih Besti, Kalau Rusak, Perbaikannya Seharga Motor Baru!

Headset Apple Vision Pro Resmi diluncurkan Nih Besti, Kalau Rusak, Perbaikannya Seharga Motor Baru!

Headset Apple Vision Pro Resmi diluncurkan Nih Besti. Kalau Rusak, Perbaikannya Seharga Motor Baru.--

RADARUTARA.ID - Produk terbaru dari headset mix reality Apple vision Pro telah diluncurkan tanggal 2 Februari 2024 lalu. Produk tersebut dibandrol dengan harga 3.499 dolar AS atau setara dengan Rp 54 juta.

Dan yang mengejutkan dan bikin kantong kaum mendang-mending meringis disini adalah jika terjadi kerusakan pada headset sultan ini, maka untuk biaya perbaikannya hampir sama mahalnya dengan harga penjualannya.

Meskipun dengan harganya yang selangit nampaknya penggemar Apple sangat menantikan peluncuran vision Pro tersebut. Kaum sultan memang tidak pernah memikirkan  harga ya Besti. 

Dilansir dilaman web resmi Apple menyebutkan bahwa tanpa perlindungan asuransi AppleCare+, retakan pada kaca Vision Pro bisa membuat kamu merogoh kocek lebih dalam yaitu sekitar 799 dolar AS atau sekitar Rp12 juta, sedangkan kerusakan pada komponen lainnya membuat dompet makin menangis yaitu mencapai 2.399 dolar AS atau sekitar Rp37 juta, hampir setara dengan harga motor baru Besti.

BACA JUGA:Cara Daftar TikTok Affiliate 2024, TikTokan Menghasilkan Cuan Bisa Banget Ya, Begini Caranya

Dengan memasang polis AppleCare+ senilai 499 dolar AS atau Rp7 juta untuk cakupan dua tahun atau 24,99 dolar AS per bulan, biaya perbaikan dapat dikurangi menjadi sekitar 299 dolar AS atau Rp4,6 juta.

Dengan kata lain, pemilik Vision Pro akan mengeluarkan total 798 dolar AS atau sekitar Rp12,4 juta untuk perbaikan kaca, termasuk biaya asuransi 499 dolar AS.

Meskipun begitu, pengguna dapat menghemat lebih banyak uang dengan AppleCare+ jika mereka secara tak sengaja merusak bagian lain dari perangkat, yang dapat menyebabkan biaya perbaikan sebesar 2.399 dolar AS, seperti yang dilaporkan oleh Business Insider.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: