Bangunan TPS 3R Terbengkalai, Kades Giri Mulya Sebut KSM Sudah Melakukan Aktifitas

Bangunan TPS 3R Terbengkalai, Kades Giri Mulya Sebut KSM Sudah Melakukan Aktifitas

TPS 3R Ngudi Mulyo yang kini jadi sarang hantu--

GIRI MULYA, RADARUTARA.ID - Kepala Desa Giri Mulya, Eko Deritanto membantah tudingan warga Desanya, bahwa bangunan TPS 3R yang ada di Desa Giri Mulya tidak ada aktifitas atau tidak dimanfaatkan sesuai fungsinya.

Bangunan bank sampah melalui dana hibah APBN dan dibangun secara swakelola tersebut, kata dia sedang mengalami vakum, lantaran Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) Ngudi Mulyo selaku kelompok pemanfaat TPS3R ini sedang sikronisasi waktu antar anggota.

Padahal, TPS3R Giri Mulya seharusnya menjadi Solusi Permasalahan Sampah di Desa Giri Mulya Kecamatan Giri Mulya, Kabupaten Bengkulu Utara.

Tidak hanya itu saja, keberadaan TPS3R itu menjadi acuan Pemerintah pusat dalam melakukan penilaian kepada pemerintah daerah untuk menetapkan kriteria penilaian Adipura sebagai kota yang bersih.

"Untuk saat ini terjadi vakum karena sinkronisasi waktu antar anggota,"jelasnya melalui pesan WhatsApp, kamis (14/12/2023).

BACA JUGA:Ternyata Ini Alasan Utama Orang Sering Resign, Salah Satunya Karena Rekan Kerja

Dirinya menambahkan, pengelola belum bisa aktif kembali karena latar belakang pengurus KSM berbeda-beda. Sehingga selama setahun bangunan tersebut terbengkalai.

"Pekerjaan utama pengelola beragam, sebelumnya sudah jalan dan bahkan berkegiatan di lokasi,"terang kades.

Sementara, Menanggapi dugaan pembiaran bangunan aset negara TPS3R atau bank sampah di Desa Giri Mulya sehingga terbengkalai, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dalam waktu dekat akan melakukan pengecekan langsung ke lokasi. 

"Ya, kita akan segera melakukan pengecekan langsung ke lokasi dalam waktu dekat ini,"pungkas Ramadanus, Kadis DLH Bengkulu Utara.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: