Mandi Malam Hari Bisa Bikin Masuk Angin? Apakah Benar?
Mandi Malam Hari Bisa Bikin Masuk Angin? Apakah Benar?--
RADARUTARA.ID - Pasti kita sering mendengar kalau mandi malam bisa menyebabkan Masuk Angin. Ternyata pendapat ini tidak sepenuhnya salah.
Walaupun tidak berhubungan secara langsung, ada beberapa hal penting yang bisa memicu masuk angin sesudah mandi malam.
Selama ini, kamu mungkin takut mandi malam lantaran suhu air yang dingin akan membuat tubuh masuk angin.
Tetapi, Dr. Kenneth Steier yang merupakan seorang profesor kedokteran dari Touro College of Osteopathic Medicine di Middletown, New York, malah membantah hal tersebut.
BACA JUGA:Rekomendasi 4 Nasi Goreng Terenak di Bengkulu, Cocok Disantap Malam Hari!
Menurutnya, gejala flu akibat masuk angin hanya bisa muncul kalau tubuh kamu terserang virus flu.
Itu artinya, jika sekadar terkena udara atau air dingin ketika mandi saja tidak akan membuat kamu terserang flu atau masuk angin.
Hal tersebut dikarenakan belum tentu ada virus flu yang masuk ke dalam tubuhmu.
Namun lain halnya kalau tubuh kamu sudah merasa samgat lelah atau sedang demam, kemudian memutuskan untuk mandi malam.
Ketika saat ini, suhu tubuhmu masih tinggi alias panas pasalnya kamu baru saja selesai beraktivitas seharian.
Saat kamu langsung mandi malam tanpa istirahat terlebih dahulu, suhu air yang dingin akan membuat pembuluh darah menjadi menyempit.
Sehingga, aliran darah yang mengandung oksigen menjadi tidak lancar dan membuatmu rentan jatuh sakit. Mau itu demam, pusing, sakit kepala, flu, sampai masuk angin.
Namun sebenarnya, tidak ada batasan waktu tertentu yang menyebutkan bahwa kita wajjb mandi pagi serta menghindari mandi malam.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: