Raih Ridho Allah dengan Melakukan Amalan Ringan dan Sederhana Tapi Bernilai Pahala Besar

Raih Ridho Allah dengan Melakukan Amalan Ringan dan Sederhana Tapi Bernilai Pahala Besar

Raih Ridho Allah Dengan Melakukan Amalan Ringan Dan Sederhana Tapi Bernilai Pahala Besar.--

RADARUTARA.ID - Dalam agama Islam terdapat banyak sekali amalan-amalan yang apabila dikerjakan akan mendapatkan pahala. Tinggal Bagaimana cara kita hendak mengerjakannya bahkan amalan yang ringan sekalipun memiliki nilai pahala.

Rasulullah shallallahu alaihi wassallam menjelaskan terdapat sebuah amalan yang ringan akan tetapi berat di timbangan pahalanya. 

Dengan mengucapkan dua kalimat yaitu lafaz tasbih yang disertai dengan kalimat tahmid sebagaimana yang dijelaskan dalam hadis rasulullah shallallahu alaihi wasallam yang terdapat dalam kitab Riyadhus Shalihin Imam An-Nawawi. Nabi Muhammad SAW bersabda,

"Ada dua kalimat, yang ringan di lisan tetapi berat dalam timbangan dan dicintai oleh ar-Rahman, ' Subhanallah wa bi hamdih (Mahasuci Allah dan Segala puji hanya bagiNya)', dan 'Subhanallahil 'azhim (Mahasuci Allah yang Mahaagung)."

BACA JUGA:Macam-Macam Penyakit Hati dan Cara Menyembuhkannya Menurut Ajaran Islam

Selain kedua amalan dan bacaan tersebut terdapat juga beberapa amalan yang ringan dikerjakan namun bernilai pahala yang besar. Berikut ini adalah beberapa amalan yang dimaksud:

1. Mengucap Basmalah Sebelum Melakukan Sesuatu

Mengucapkan basmalah sebelum mengerjakan sesuatu merupakan anjuran oleh para ulama. Dan mengucapkan basmalah merupakan amalan yang ringan dikerjakan namun berat di timbangan pahalanya.

Hal tersebut dijelaskan di dalam buku 200 amalan Saleh  berpahala dahsyat yang ditulis oleh Abdillah f Hasan.

Rasulullah shallallahu alaihi wasallam juga menganjurkan agar kita senantiasa mengucapkan basmalah sebelum mengerjakan apapun.

Seperti yang dijelaskan dalam sebuah hadis yang berbunyi: "Setiap amalan yang terdapat kepentingan di dalamnya jika tidak dimulai dengan (menebut) nama Allah maka terputus (keberkahannya)." (HR Abu Daud dan Nasa'i)

BACA JUGA:Menikmati Akhir Pekan di Taman Bunga D'Syandana Bengkulu, Banyak Spot Foto yang Instagramable!

2. Tidur dalam Keadaan Suci

Tidur merupakan nikmat besar yang Allah anugerahkan kepada seluruh makhlukNya. Oleh sebab itu umat muslim disunahkan agar tetap suci walaupun dalam keadaan tidur sekalipun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: