Jangan Lewatkan Berkah Malam 1 Suro, Ini 15 Amalan yang Bisa Kamu Lakukan Sesuai dengan Sunnah Nabi

 Jangan Lewatkan Berkah Malam 1 Suro, Ini 15 Amalan yang Bisa Kamu Lakukan Sesuai dengan Sunnah Nabi

Jangan Lewatkan Berkah Malam 1 Suro. Ini 15 Amalan Yang Bisa Kamu Lakukan Sesuai Dengan Sunnah Nabi.--

Salah satu amalan di bulan Muharram adalah kita bisa bersedekah khususnya pada hari Asyura. Tersebut sesuai dengan hadis yang  Ia meriwayatkan, muslim yang melapangkan keluarganya pada hari Asyura, maka Allah akan melapangkannya selama setahun itu. Ibnu Uyainah RA telah mencobanya selama 50 atau 60 tahun. 

 

14. Bertaubat 

Pada bulan Muharram khususnya pada hari Asyura, kita dianjurkan untuk bertobat dan memohon ampun kepada Allah, atas dosa-dosa yang telah kita kerjakan. Baik yang secara tidak sengaja ataupun yang disengaja.

Qatadah RA berpendapat, taubat yang dilakukan Nabi Adam AS adalah pada hari Asyura.

Rasulullah SAW bersabda, "Akan digantikan kejahatan-kejahatan pada tahun sebelumnya dengan kebaikan (amal ini)." (HR Muslim). Menurut Ibnu Allan dalam kitab Syarhul Adzkar menjelaskan, orang-orang pada masa Jahiliyah dulu pun mengagungkan bulan Muharram. Tidak sedikit pula kabilah Arab memuliakan Muharram pada tahun tertentu dan menyebutnya dengan nama Safar Awal. 

BACA JUGA:Ternyata Bayi yang Lahir Pada Malam 1 Suro Punya Banyak Keistimewaan, Nomor 5 Bikin Orang Tuanya Bangga

15. Zikir

Tidak terbatas dengan bulan Muharram saja, kita juga dianjurkan untuk senantiasa mengingat Allah dengan berzikir. Perintah untuk selalu mengingat Allah itu telah tertera dalam  QS. Al-Ahzab ayat 41-42 sebagai berikut: 

 

 يَٰٓأَيُّهَا ٱلَّذِينَ ءَامَنُوا۟ ٱذْكُرُوا۟ ٱللَّهَ ذِكْرًا كَثِيرًا (41) وَسَبِّحُوهُ بُكْرَةً وَأَصِيلًا (42)

Artinya: "Hai orang-orang yang beriman, berdzikirlah (dengan menyebut nama) Allah, zikir yang sebanyak-banyaknya. Dan bertasbihlah kepada-Nya di waktu pagi dan petang. 

 

Dalam hadis juga dijelaskan bahwasanya orang yang berdzikir akan dikelilingi oleh malaikat Rahmat. Dari Abu Hurairah RA berkata: "Rasulullah SAW bersabda: "Tidaklah suatu kaum duduk dalam suatu majlis yang di dalamnya menyebut (dzikir) nama Allah, melainkan malaikat mengepungnya dalam rahmat menyelimutinya, dan Allah menyebut mereka sebagai golongan yang berada di sisiNya." (HR Muslim). 

Demikianlah tadi beberapa amalan yang bisa kita kerjakan dalam menyambut bulan Muharram ini, semoga kita dapat memperbaiki diri dan senantiasa menjaga diri dari perbuatan maksiat dan keluarga kita dari hal-hal yang buruk. Tahun baru Islam jatuh pada 18 Juli 2023.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: