Sambut Tahun Baru Hijriyah, Pemkab Bengkulu Utara Gelar Pawai Taaruf

Sambut Tahun Baru Hijriyah, Pemkab Bengkulu Utara Gelar Pawai Taaruf

Sambut Tahun Baru Hijriyah, Pemkab Bengkulu Utara Gelar Pawai Taaruf--

ARGA MAKMUR, RADARUTARA.ID- Memyambut tahun baru Islam yang ke 1445 Hijriyah, Pemkab Bengkulu Utara mengawali dengan agenda pawai Taaruf. Yang diikuti oleh seluruh siswa dari jajaran TK, SD, SMP sampai SMA, serta dinas instansi dan juga organisasi islam yang ada di Kabupaten Bengkulu Utara. 

Bupati Bengkulu Utara, Ir H Mian berkesempatan secara langsung membuka agenda pawai Taaruf dan didampingi oleh Wabup Bengkulu Utara, Arie Septia Adinata, SE, M.Ap beserta jajaran forkopimda. 

Bupati berharap gelaran pawai taaruf bisa menjadi salah satu penanda bahwa tahun baru Islami di Bengkulu Utara akan berjalan dengan sangat baik dan mengedepankan nilai-nilai Islami.

"Agenda rutin ini harus diikuti dengan penuh semangat dan sembari menyongsong harapan baru ditahun yang baru ini," ungkap Bupati.

BACA JUGA:Tradisi 1 Muharram, Festival Tabut Simbol Ritual Masyarakat Bengkulu Sambut Tahun Baru Islam

Beliau juga menekankan, pentingnya menjaga nilai-nilai keislaman, solidaritas, dan persatuan dalam kehidupan sehari-hari.

Serta berharap kegiatan seperti Pawai Ta'aruf dapat terus menjadi momen yang mempererat tali persaudaraan antar masyarakat Bengkulu Utara.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: