Raih Ridho Allah di Tahun Baru Islam, Ini 10 Amalan 1 Muharram yang Bisa Kamu Lakukan Bersama Keluarga

Raih Ridho Allah di Tahun Baru Islam, Ini 10 Amalan 1 Muharram yang Bisa Kamu Lakukan Bersama Keluarga

Raih Ridho Allah Di Tahun Baru Islam. Ini 10 Amalan 1 Muharam Yang Bisa Kamu Lakukan Bersama Keluarga--

RADARUTARA.ID - Sebentar lagi kita akan memasuki tahun baru Islam yang ditandai dengan pergantian bulan pada 1 Muharram, umat Islam dianjurkan pada 1 Muharram untuk melaksanakan amalan-amalan baik. Apa saja amalan amalan Tersebut. Rasulullah SAW mengajarkan kepada umatnya untuk senantiasa mengerjakan amalan-amalan pada bulan Muharram, sebab bulan tersebut banyak sekali kemuliaan dan keutamaan di dalamnya. 

Seperti yang dijelaskan dalam hadis nabi Muhammad shallallahu alaihi wasallam tentang keutamaan pada bulan Muharram: "Sesungguhnya, zaman berputar sebagaimana ketika Allah menciptakan langit dan bumi. Satu tahun ada 12 belas bulan. Di antaranya 4 empat bulan haram (suci), tiga bulan berurutan, yakni Dzulqa'dah, Dzulhijjah, dan Muharram, kemudian bulan Rajab suku Mudhar, antara Jumadil Tsani (Jumadil Akhir) dan Sya'ban." (HR. Imam Bukhari dan Imam Muslim).

 

1. Menunaikan sholat

Pada bulan Muharram ini kita bisa melaksanakan salat sunnah, lebih tepatnya pada tanggal 10 Muharram yang salah satu salat Sunnah tersebut adalah salat Sunnah tasbih. 4 rakaat 1 kali salam atau 4 rakaat 2 kali salam, setelah melaksanakan salat tersebut kita dianjurkan untuk membaca tasbih sebanyak 75 kali.

BACA JUGA:Penghapusan Biaya SIM Masih Dikaji Ulang, Negara Akan Kehilangan Segini Jika Aturan Tersebut Ditetapkan

2. Berpuasa

Selain dengan melaksanakan salat kita juga disunahkan untuk berpuasa pada bulan Muharram, hal itu sesuai dengan hadis yang diriwayatkan oleh imam muslim.

Dalam hadis tersebut dijelaskan bahwasannya puasa muharram ini adalah puasa yang paling utama Setelah puasa Ramadan. Waktu terbaik untuk melaksanakan puasa Muharam ini yaitu pada tanggal 9 Muharam (puasa Tasua), tanggal 10 Muharram (puasa Asyura),  dan tanggal 13-15 Muharram (puasa Ayyamul Bidh).

Dari Abu Hurairah RA, Rasulullah SAW bersabda: “Puasa yang paling utama setelah Ramadhan adalah puasa pada bulan Allah, Muharram, dan shalat yang paling utama setelah shalat fardhu adalah shalat malam.” (HR Imam Muslim)

BACA JUGA:Juragan Cuan, Ini 4 Weton yang Tetap Kaya Raya Meskipun Punya Banyak Musuh

3. Silaturahmi

Amalan lainnya yaitu seperti yang dianjurkan oleh Rasulullah SAW  untuk senantiasa silaturahmi kepada keluarga serta kerabat terdekat.

Anjuran silaturahmi ini tertuang di dalam hadis yang diriwayatkan oleh Imam Bukhari sebagai berikut. "Beribadahlah pada Allah SWT dengan sempurna jangan syirik, dirikanlah sholat, tunaikan zakat, dan jalinlah silaturahmi dengan orangtua dan saudara." (HR Imam Bukhari).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: