Setiap Hari Jumat, Guru SD Ini Potong Rambut Muridnya Ala Barber Shop

Setiap Hari Jumat, Guru SD Ini Potong Rambut Muridnya Ala Barber Shop

Setiap Hari Jumat, Guru SD Ini Potong Rambut Muridnya Ala Barber Shop--

GIRI MULYA, RADARUTARA.ID - Sekolah biasanya menerapkan peraturan yang cukup ketat terkait penampilan para muridnya, bahkan jika sampai menyalahi tata tertib sekolah, maka akan diberikan sanksi.

Mulai dari seragam bahkan soal rambut yang mesti rapi dengan dicukur pendek dan tak boleh panjang. Biasanya guru akan merazia siswa yang berambut gondrong.

Namun berbeda dengan guru satu ini, Nudiarto S.Pd guru Sekolah Dasar (SD) Negeri 114 Bengkulu Utara Desa Suka Mulya Kecamatan Giri Mulya itu melakukan kebiasaan unik. 

Yaitu, guru tersebut memotong rambut muridnya secara gratis agar terlihat lebih rapi dan keren. Malahan Hasilnya pangkas rambut dari kelincahan tangannya pun tidak kalah dengan potongan barber shop.

"Kami berinisiatif untuk melakukan potong rambut gratis untuk anak-anak setiap hari Jum'at," ucapnya.

BACA JUGA:Miliki 1,2 Juta Subscribe, Kanal YouTube Habib Ja'far Belum Adsense, Ini Alasannya

BACA JUGA:3 Item Pembangunan Infrastruktur Hasil Musrenbangcam Diharapkan Bisa Terealisasi di TA 2024

Aksi guru potong rambut siswanya ini sudah ia geluti selama 2 tahun terakhir. ASN kelahiran Bengkulu Selatan 1975 itu mengungkapkan alasannya untuk membuka pangkas rambut untuk siswanya.

Selain menciptakan kebersihan dan rapi pada siswanya, sekolah ditempat ia mengajar lokasinya sangat jauh dari pusat kota. Bahkan dibilang berada di pedalaman. Sehingga sangat sulit untuk muridnya memotong rambut.

BACA JUGA:Unik, Ini 6 Nama Kabupaten Terpanjang di Indonesia, Ada yang Sampai 29 Huruf

Guru SD kelas 4 ini juga mengaku, keinginannya untuk menjadikan contoh tauladan kepada anak muridnya. Dengan begitu dengan sendirinya generasi kedepan bisa belajar arti saling berbagi serta membantu sesama.

"Dengan tekat rasa tanggungjawab dengan kerapian rambut anak tersebut, makanya saya terapkan pangkas rambut gratis setiap hari Jum'at. Agar penampilan siswa terlihat lebih rapi dan keren,"imbuhnya.

Kepada radarutara.id, Nudiarto mengatakan aksinya bisa diterima dengan baik oleh wali murid. Menurutnya memotong rambut gondrong siswa memang menjadi bagian penertiban yang biasa ia lakukan disekolah. 


Setiap Hari Jumat, Guru SD Ini Potong Rambut Muridnya Ala Barber Shop--

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: