Doa Agar Diberi Anak Laki-laki Dalam Islam, Cukup Amalkan Ini

Doa Agar Diberi Anak Laki-laki Dalam Islam, Cukup Amalkan Ini

Amalan agar mendapatkan keturunan laki-laki--

RADARUTARA.ID - Anak merupakan suatu anugerah yang diturunkan Allah kepada orang tua. Kehadiran anak dalam keluarga pun memberikan kebahagiaan tersendiri.

Terlebih lagi bagi pasangan suami istri yang mendambakan kelahiran anggota baru di tengah keluarga kecil mereka. Tentu ini menjadi salah satu momen yang dinantikan.

Namun terkadang bagi sebagian orang tua berharap diberi keturunan dengan jenis kelamin tertentu, seperti menginginkan keturunan pertamanya adalah laki-laki.

Jika ingin dikaruniai anak laki-laki, ada doa dan amalan yang perlu dilakukan oleh sang ibu saat hamil.

BACA JUGA:Jangan Salah Pilih, Ini 10 Ciri Janda Yang Disebut Pembawa Rezeki dan Keberuntungan

BACA JUGA:Amalan Doa Menarik Rezeki Menurut Ustadz Adi Hidayat yang Wajib Kamu Amalkan

Berikut sebuah amalah supaya diberi anak laki-laki yang dituliskan oleh Imam Sulaiman bin Muhammad Al-Bujairami di dalam kitab Tuhfatul Habîb ‘ala Syarhil Khathîb atau yang juga dikenal dengan nama Hâsyiyah Al-Bujairami ‘alal Khathîb.

Dalam kitab tersebut beliau menuliskan doa atau amalan agar diberi anak laki laki tersebut sebagai berikut:

Doa Supaya Diberi Anak Laki Laki

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيمِ اللّٰهُمَّ إِنِّيْ أُسَمِّيْ مَا فِيْ بَطْنِهَا مُحَمَّدًا فَاجْعَلْهُ لِيْ ذَكَرًا فَإِنَّهُ يُولَدُ ذَكَرًا إنْ شَاءَ اللّٰهُ تَعَالَى

 

Bismillâhirrahmânirrahîm. Allâhumma innî usammî mâ fî bathnihâ Muhammadan faj’alhu lî dzakaran fainnahû yûladu dzakaran insyâ Allâhu ta’âlâ.

Artinya: 

“Ya Allah, sesungguhnya aku akan menamai apa yang ada di dalam kandungannya dengan nama Muhammad, maka jadikanlah ia anak laki-laki bagiku, karena Muhammad dilahirkan sebagai seorang laki-laki, insya Allah”

(Sulaiman bin Muhammad Al-Bujairami, Tuhfatul Habîb ‘ala Syarhil Khathîb, (Beirut: Darul Kutub Al-Ilmiyah, 1996), juz I, h. 520).*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: