Berniat Bikin Usaha, Coba Deh Jajaki 20 Ide Usaha dengan Modal Kecil tapi Untung Jutaan

Berniat Bikin Usaha, Coba Deh Jajaki 20 Ide Usaha dengan Modal Kecil tapi Untung Jutaan

Berniat Bikin Usaha, Coba Deh Jajaki 20 Ide Usaha dengan Modal Kecil tapi Untung Jutaan--

RADARUTARA.ID- Mencari uang dengan menjadi karyawan atau menjadi bos untuk diri sendiri bisa kamu lakukan, asalkan kamu yakin dan bisa menjalani apapun yang menjadi pilihan kamu. 

Namun pilihan membuka usaha saat ini juga mulai diminati, baik buka usaha secara penuh ataupun menjadikan usaha kamu sebagai pendapatan sampingan, karena kamu memiliki pekerjaan utama yang masih menjanjikan.

Sayangnya, masih banyak pelaku usaha yang menggelontorkan modal besar namun keuntungan yang didapat sedikit. Hal ini tentu bikin rugi.

Kalau kamu ingin memulai usaha mandiri, sebaiknya mendirikan usaha dengan modal kecil terlebih dahulu, namun punya peluang yang bagus. Cara ini dilakukan agar kamu bisa meraup banyak untung dan cepat balik modal.

BACA JUGA:7 Kota Penghasil Janda Muda Terbanyak di Indonesia, Duda dan Berondong Silahkan Merapat

 

Penasaran, apa saja sih ide usaha dengan modal kecil namun bisa meraup banyak cuan? Simak pembahasannya secara lengkap dalam artikel berikut ini.

1. Minuman Kekinian

Masyarakat Indonesia termasuk orang yang suka jajan, salah satunya adalah membeli minuman. Maka dari itu, banyak pelaku usaha yang mulai mendirikan usaha minuman kekinian dengan harga yang relatif murah.

Kamu bisa membuka usaha minuman kekinian sesuai target pasar yang dituju, misalnya aneka teh, es kopi susu, minuman rasa buah-buahan, atau varian minuman lainnya.

 

2. Camilan dan Makanan Ringan

Kurang lengkap rasanya bila membeli minuman namun tidak dibarengi dengan camilan. Nah, saat ini juga sudah menjamur pengusaha yang fokus menjual camilan dan makanan ringan.

Karena modalnya kecil, maka kamu bisa memanfaatkan sejumlah bahan dasar yang mudah didapat, seperti kentang, singkong, atau ubi untuk dibuat menjadi keripik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: