Pembangunan di Geber, Pemdes Tanah Hitam Laksanakan Titik Nol dan Penyaluran BLT DD

Pembangunan di Geber, Pemdes Tanah Hitam Laksanakan Titik Nol dan Penyaluran BLT DD

Pembangunan di Geber, Pemdes Tanah Hitam Laksanakan Titik Nol dan Penyaluran BLT DD--

PADANG JAYA, RADARUTARA.ID  - Meski dalam suasana berpuasa, jajaran Pemerintah Desa Tanah Hitam, Kecamatan Padang Jaya, Kabupaten Bengkulu Utara tetap tancap gas realisasikan kegiatan Dana Desa tahap awal tahun anggaran 2023.

 

Terbukti, pemdes bersama tripika menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa untuk 38 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dan menentukan titik nol pembangunan sarana air bersih berupa bak penampungan, pada Rabu (5/4/2023).


Pembangunan di Geber, Pemdes Tanah Hitam Laksanakan Titik Nol dan Penyaluran BLT DD--

Kegiatan tersebut turut dihadiri unsur Tripika Kecamatan Padang Jaya, Babinkamtibmas Polsek Padang Jaya, Babinsa Koramil Lais, Pendamping Desa, tokoh masyarakat, BPD, dan jajaran pemdes.


Desa Tanah Hitam--

Kepala Desa Tanah Hitam, Dedi Mayurat mengatakan, kegiatan titik nol tersebut sebagai tanda akan dimulainya kegiatan pembangunan. Dan juga menandai serapan anggaran yang telah masuk ke rekening desa segera direalisasikan dan kegiatan titik nol dan penyaluran BLT DD itu pun berjalan lancar.

 

"Alhamdulilah kita telah laksanakan kegiatan titik nol pembangunan tahap pertama TA 2023, semoga kegiatan ini berjalan lancar dan bermanfaat untuk masyarakat Tanah Hitam," ujar kades.

 

Kades yang baru menjabat di desa itu pun berharap kegiatan yang akan dimulai, dapat berjalan lancar tanpa ada kendala dan mendapat dukungan masyarakat. 

 

"Kami sangat berharap dukungan masyarakat agar setiap kegiatan pembangunan berjalan lancar," tambahnya. 


--

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: