Spesial, PWI Sumut Sambut PWI Bengkulu di Bandara Kualanamu

Spesial, PWI Sumut Sambut PWI Bengkulu di Bandara Kualanamu

Rombongan PWI Provinsi Bengkulu disambut secara spesial di Sumatera Utara--

RADARUTARA.ID- Dalam rangka menghadiri dan sekaligus menyukseskan kegiatan Hari Pers Nasional (HPN), yang dilaksanakan pada tanggal 6-9 Februari 2023 di Kota Medan Provinsi Sumatera Utara.

 

Rombongan Persatuan Wartawan Indonesia  (PWI) Provinsi Bengkulu, dikabarkan telah tiba Bandara Internasional Kualanamu Kabupaten Deli Serdang Provinsi Sumatera Utara, pada Senin (6/2) kemarin.

 

Kedatangan rombongan PWI Provinsi Bengkulu disambut dengan cukup spesial oleh pihak Pemprov Sumatera Utara dan juga PWI Provinsi Sumatera Utara. Bahkan perwakilan PWI Kabupaten Deli Serdang juga ikut dalam agenda penyambutan tersebut.

 

Sementara itu, Ketua PWI Provinsi Bengkulu, Marsal Abadi, SE yang sekaligus ketua rombongan, mendapatkan pengalungan kain khas daerah oleh Ketua PWI Kabupaten Deli Serdang.

 

Sedangkan sebanyak 16 orang rombongan PWI Provinsi Bengkulu mendapatkan pengalukan kain khas Sumatera Utara, yang dilakukan langsung oleh Kabid Kelembagaan Desa DPMD dan Dukcapil Provinsi Sumatera Utara, Hardiayanto, S.STP, M.Ap.

 

"Terima kasih atas sambutannya, karena ini sangatlah spesial bagi kami semuanya," ungkap Marsal Abadi.

 

Sementara itu, Hardiayanto menuturkan PWI Provinsi Bengkulu tepatnya tiba di Bandara Kualanamu pukul 18.15 WIB. Dimana semua PWI yang hadir di Sumut merupakan tamu spesial, dalam rangka untuk mensukseskan agenda HPN tahun 2023. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: