Ini Daftar Wilayah di Bengkulu Utara yang Waspada Cuaca Ekstrim

Ini Daftar Wilayah di Bengkulu Utara yang Waspada Cuaca Ekstrim

BMKG--

ARGA MAKMUR RU.ID- Berdasarkan data yang dikeluarkan pihak BMKG Provinsi Bengkulu, terkait peringatan dini cuaca dalam minggu ini untuk beberapa wilayah. Karena berpotensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat, disertai petir dan angin kencang berdurasi singkat. 

Untuk wilayah di Kabupaten Bengkulu Utara (BU) yang wajib waspada yakni Kecamatan Arma Jaya, Batik Nau, Lais, Hulu Palik, Ketahun, Putri Hijau, Marga Sakti Sebelat, Napal Putih dan Ulok Kupai. 

"Selain wilayah tersebut diatas, wilayah lainnya di Bengkulu Utara tetap harus waspada terhadap kemungkinan terjadinya bencana," ungkap Kalaksa Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) BU, Eka Hendriadi, SH, MH.

Peringatan dini ini diperkirakan akan terjadi sampai 3 hari kedepan. Selain itu masyarakat juga dihimbau untuk waspada terhadap potensi bencana Hidrometerologi seperti banjir, longsor, angin kencang akibat hujan deras atau hujan dengan durasi yang cukup lama.

Selain itu, juga harus waspada terhadap potensi angin kencang yang sering terjadi direntang waktu pagi hari sampai malam hari.

"Hindari bepergian keluar rumah jika memang tidak perlu dan pastikan selalu jaga kondisi tubuh ditengah kondisi cuaca saat ini," tutupnya. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: