Gubernur Bakal Bersurat ke Presiden
Demo menolak kenaikan BBM di Provinsi Bengkulu--
BENGKULU RU.ID - Menyikapi banyaknya aksi demo mengenai penolakan terhadap kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang belakangan ini di lakukan oleh para aktivis mahasiswa ataupun semua golongan masyarakat, Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah memastikan bakal mengirim surat kepada Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo untuk mengkaji ulang kenaikan harga BBM.
Disampaikan Rohidin, dirinya siap menerima semua aspirasi dari para mahasiswa dan seluruh masyarakat terkait kenaikan harga BBM ini.
"Saya siap menerima aspirasi masyarakat provinsi Bengkulu mengenai kenaikan harga BBM, untuk itu Pemerintah Provinsi Bakal mengirim surat ke Presiden ke DPR Ri agar bisa mengkaji lagi kenaikan harga BBM," sampai Rohidin.
Dikatakan pula oleh Rohidin, dirinya juga bersedia untuk menemui masyarakat ataupun mahasiswa yang ingin menyampaikan aspirasinya, untuk itu Gubernur meminta agar jangan sampai terjadi permusuhan ataupun bntrrokan dalam menyikapi kenaikan harga BBM.
"Jadi jangan sampai karena kebijakan ini kita malah ribut, ada bentrokan, yang terluka hanya karena igin menyampaikan aspirasi, lebih baik kita menyikapinya ini dengan baik kita bermusyawarah saya yakin hasilnya akan lebih baik," Demikian Rohidin.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: