Perdana di Pinang Raya, Marga Bhakti Salurkan BLT-DD
PINANG RAYA RU.ID- Perdana di Kecamatan Pinang Raya. Pemdes Marga Bhakti, Kecamatan Pinang Raya berhasil menyerap dan menyalurkan program BLT-DD TA 2022 kepada masyarakatnya pada hari Selasa (22/3), kemarin. Program BLT-DD yang disalurkan oleh Pemdes Marga Bhakti, ini merupakan rapelan untuk jatah bulan Januari, Februari dan Maret. Sehingga masing-masing KPM dari total 94 KPM yang ada di Desa Marga Bhakti berhasil menerima bantuan tunai sebesar Rp 900 ribu.
Kades Marga Bhakti, Sukatno mengungkapkan, nominal BLT-DD yang diterima oleh setiap KPM tetap berjumlah seperti di tahun sebelumnya yakni sebesar Rp 300/bulan. Namun karena penyaluran untuk jatah di bulan Januari, Februari dan Maret mengalami keterlambatan. Maka dalam proses penyaluran BLT-DD kali, ini setiap KPM menerima jatah BLT-DD untuk jatah tiga bulan sekaligus yang totalnya mencapai Rp 900 ribu/KPM.
\"Penyaluran kita rapel sekaligus tiga bulan. Maaf terlambat, karena dalam proses pengusulannya kemarin sempat terganjal beberapa regulasi baru yang harus dipenuhi oleh desa. Dan Untuk bulan selanjutnya penyaluran akan kita laksanakan setiap bulan sesuai aturan yang berlaku,\" tegas Kades Marga Bhakti, Sukatno.
Ditambahkan Kades, 94 KPM yang mendapatkan kesempatan menerima BLT-DD di TA 2022, mutlak berdasarkan hasil pendataan RT dan Kadun serta melalui proses musyawarah, verifikasi di tingkat desa dan telah disesuaikan dengan kriteria yang berlaku. Kades berharap, bantuan berupa uang tunai yang diberikan oleh desa, ini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat secara bijak untuk memenuhi kebutuhan dasar.
\"Bantuan ini sifatnya stimulan. Jadi tolong gunakan dana bantuan, untuk kegiatan produktif dan bisa berkembang. Karena tahun depan, kita tidak bisa memastikan program ini masih ada atau tidak. Gunakan dana bantuan dari pemerintah sebijak mungkin,\" pesan Kades.(sig)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Sebelum Dikabarkan Hilang, Korban Sempat Kirim Video ke Group WhatsApp
- 2 Dikabarkan Hilang, Puluhan Warga dan Polisi Lakukan Pencarian di Objek Wisata Palak Siring Kemumu
- 3 Breaking News: Dikabarkan Hilang, Jasad Pemuda Asal Karang Anyar Ditemukan di Sungai Lubuk Sahung
- 4 Resep Tahu Bunting Super Enak dan Krispy, Mirip Seperti yang Dijual di Kaki Lima
- 5 Tips Membuat Ayam Goreng Tulang Lunak Tanpa Presto
- 1 Sebelum Dikabarkan Hilang, Korban Sempat Kirim Video ke Group WhatsApp
- 2 Dikabarkan Hilang, Puluhan Warga dan Polisi Lakukan Pencarian di Objek Wisata Palak Siring Kemumu
- 3 Breaking News: Dikabarkan Hilang, Jasad Pemuda Asal Karang Anyar Ditemukan di Sungai Lubuk Sahung
- 4 Resep Tahu Bunting Super Enak dan Krispy, Mirip Seperti yang Dijual di Kaki Lima
- 5 Tips Membuat Ayam Goreng Tulang Lunak Tanpa Presto