Bisnis Skala Nasional, BUMDes Incar Distributor Semen
PADANG JAYA RU.ID - Keberanian Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Luhur Sepakat Desa Sido Luhur Kecamatan Padang Jaya patut diapresiasi. Baru-baru ini, BUMDes ini telah melakukan kerjasama dengan PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG). Hal ini dilakukan sebagai komitmen BUMDes untuk menambah usaha serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kecamatan Padang Jaya. Kepala Desa Sido Luhur, Ahmad Harianto, A.Md, saat ditemui di ruang kerjanya mengatakan, upaya pengembangan usaha milik desanya tengah berjalan. Dikatakannya, mulai dari legalitas dan permodalan telah digagas untuk mendapatkan kesempatan bekerjasama dengan PT Semen Indonesia Group. \"Kerjasama ini diharapkan bisa meningkatkan perekonomian desa, ini telah dimusyawarahkan dan tahapan perizinan sudah didapatkan. Mudah-mudahan terwujud,\" ungkapnya. Selain itu, pengembangan usaha skala nasional ini, BUMDes bakal menjadi distributor utama untuk usaha penjualan semen di Kabupaten Bengkulu Utara. Dengan begitu, kata kades, dari sisi keuntungan yang akan didapat, BUMDes akan bertambah. \"Kita ambil posisi distributor utama. Untuk mencapai itu, kami menyiapkan modal dan tempat penyimpanan atau gudang di provinsi yang jelas mohon doanya, agar upaya ini terwujud,\" sebutnya. Mengenai modal yang akan dipersiapkan, kades menjelaskan, secara umum masih menggunakan alokasi DD dan aset yang dimiliki BUMDes. Sementara, Camat Padang Jaya, Maman Suherman, S.STP mengatakan, rencana pengembangan usaha dari Desa Sido Luhur adalah bagian dari merencanakan pemberdayaan masyakarat di wilayah kerjanya. \"Hal ini sejalan dengan program strategis pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat perdesaan melalui BUMDes,\" ungkapnya. (sir1)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Breaking News! 4 Warga Bengkulu Utara Disambar Petir, 1 Meninggal
- 2 Ini Perbedaan dari Adapalene vs Tretinoin, yang Sering Ditemukan di Dalam Skincare
- 3 Dijamin Meleleh di Lidah, Resep Simpel Bihun Tumis Seafood Ala Rumahan
- 4 Wajib Coba! 3 Buah Ini Ternyata Bisa Bantu Redakan Jerawat Meradang Loh
- 5 Petani Bengkulu Utara Sumringah, Harga Karet dan Kelapa Sawit Sama-sama Naik, Segini Besarannya
- 1 Breaking News! 4 Warga Bengkulu Utara Disambar Petir, 1 Meninggal
- 2 Ini Perbedaan dari Adapalene vs Tretinoin, yang Sering Ditemukan di Dalam Skincare
- 3 Dijamin Meleleh di Lidah, Resep Simpel Bihun Tumis Seafood Ala Rumahan
- 4 Wajib Coba! 3 Buah Ini Ternyata Bisa Bantu Redakan Jerawat Meradang Loh
- 5 Petani Bengkulu Utara Sumringah, Harga Karet dan Kelapa Sawit Sama-sama Naik, Segini Besarannya