Mian-Arie Siap Lanjutkan Pembangunan

Mian-Arie Siap Lanjutkan Pembangunan

  • Selamat Bertugas
ARGA MAKMUR RU - Duet politik fenomenal Mian-Arie, hari ini untuk kedua kalinya dikukuhkan menjadi Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Utara (BU) Periode 2021-2024. Gebrakan kedua, atas kerja-kerja di lintas sektor, mulai dari perekonomian, infrastruktur, pemberdayaan dan sektor-sektor lain periode pertama yang sudah dituntaskan keduanya pada 17 Februari lalu, agaknya kembali ditunggu masyarakat yang tersebar di 19 kecamatan, 215 desa serta 5 kelurahan, sebagai estafet kerja lanjutan. Komitmen membangun Bengkulu Utara lebih baik pun diungkapkan pasangan ini. Duet Mian dan Arie, bisa dibilang merupakan pasangan yang memiliki karakteristik dengan menu lengkap. Bekal pengalaman profesional hingga politik dan dipadu lagi dari sisi primordial, membuktikan idealitas keduanya hingga mantap merampungkan dengan sempurna dan kembali memenangi kontestasi Pilkada kedua dengan sukses. Banjirnya dukungan politik turut ditorehkan duet kedua politisi ini dengan menempatkan kontestasi Pilkada Bengkulu Utara nyaris tanpa lawan. Amanat konstitusi negara, menempatkan Kolom Kosong yang juga menjadi bagian pilihan yang konsitusional untuk dipilih sekaligus satu-satunya di Provinsi Bengkulu pun ditumbangkan oleh duet ini. Langgengnya koalisi itu pun membawa Provinsi Bengkulu, sebagai daerah penyelenggara pemilihan kepada daerah yang berjejer dalam 25 wilayah penyelenggara pemilihan dengan kandidat Paslon melawan Kolom Kosong. Dari 206 ribu lebih mata pilih di daerah, hasil kontestasi yang diselenggarakan di 673 Tempat Pemungutan Suara (TPS), Mian dan Arie kembali didapuk sebagai pemuncak kontestasi. Politisi PDIP dan NasDem itu, meraup 106.078 suara atau 71,73 persen dari total suara sah yang ditetapkan Komisi Pemilihan Umum Bengkulu Utara. Hari ini, Bupati dan Wakil Bupati Periode 2016-2021 yang diketahui menyelenggarakan pembangunan jalan dengan kondisi baik di daerah ini menjadi 256,06 KM pada 2019 dari 176 KM pada 2016 itu, akan dilantik Rohidin Mersyah, Gubernur Terpilih yang baru saja dilantik Presiden Joko Widodo itu. Kepada Radar Utara, Mian sendiri belum mengumbar banyak tentang apa-apa yang akan dilakukannya bersama Arie, di periode keduanya memimpin pembangunan di Kabupaten Bengkulu Utara. Mian yang dipastikan tidak bisa lagi melaju di gelanggang Pilkada BU, sebagai calon Bupati 2024 mendatang itu, menegaskan akan tetap fokus bersama rakyat di daerah, untuk membawa kabupaten ini lebih baik dan lebih baik lagi. Termasuk pula membuka kran kritik dan masukan dari masyarakat yang bersifat membangun, sehingga kembali mampu merampungkan periodisasi keduanya bersama Arie, atas kepercayaan dan amanah yang masih diberikan masyarakat. \"Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Bengkulu Utara, atas kepercayaan yang masih diberikan kepada kami. Masih cukup banyak pekerjaan yang harus kita kejar, pembangunan yang harus kita lakukan serta pemberdayaan yang harus kita luaskan di segala sektor. Kami membutuhkan dukungan dari semua pihak, untuk kembali melanjutkan pembangunan,\" ungkapnya. Jawaban kompak pun turut dilontarkan Arie, ketika disodori pertanyaan oleh wartawan, politisi muda berdarah Rejang yang sudah dua kali mendampingi Mian di gelanggang kontestasi Pilkada BU ini, mengaku masih belajar dan terus belajar, agar bisa memberikan sumbangsih positif kepada kemajuan dan pemerataan pembangunan di daerah. \"Apa yang akan kami lakukan tentu saja melanjutkan pembangunan yang belum tuntas di periode pertama. Bagaimana pun ini adalah amanah rakyat dan suara rakyat adalah suara Tuhan. Semoga saya bisa tetap diberikan kesempatan, kesehatan dan kekuatan, untuk terus memberikan sumbangsih positif kepada daerah yang kita cintai ini. Mohon doa dari masyarakat Bengkulu Utara,\" tukasnya. Terpisah Ketua KPU BU, Suwarto, SH, saat dikonfirmasi Radar Utara tentang kalender kontestasi Pilkada mendatang, menyampaikan sesuai dengan regulasi terkini, penyelenggaraan pemilu serentak nasional masih belum mengalami perubahan. \"Sejauh ini dan sebelum ada perubahan, maka kontestasi Pilkada akan digelar kembali pada 2024 mendatang. Tahapannya sudah dimulai setahun sebelumnya. Karena pemerintah akan melaksanakan pilkada serentak mulai dari Pilpres, Pilleg dan Pilkada,\" pungkasnya. (bep)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: