Pemkab Berikan Penghargaan Terhadap JPN
MUKOMUKO RU - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mukomuko memberikan penghargaan terhadap Jaksa Pengacara Negara (JPN) Kejati Bengkulu dan Kejari Mukomuko. Penghargaan itu diberikan langsung Bupati Mukomuko, H Choirul Huda, SH kepada Kajati Bengkulu, Dr. Andi M Taufik melalui Kajari Mukomuko, Hendri Antoro, S.Ag, SH, MH di halaman Kejari Mukomuko, Kamis (11/2) kemarin. “Ini sebuah bentuk terimakasih pemerintah daerah bersama masyarakat terhadap kiprah jajaran Kejaksaan yang selama ini sudah memberikan satu kontribusi baik terhadap pemerintah daerah maupun masyarakat,” kata Bupati. Dijelaskan Huda, kontribusi yang sudah dilakukan oleh jajaran Kejaksaan Negeri, yaitu melakukan edukasi hukum terhadap masyarakat dan pendampingan hukum terhadap pemerintah daerah. Sehingga apa yang sudah dilakukan oleh Kajati dan Kajari Mukomuko, permasalahan – permasalahan pemerintah daerah dengan masyarakat dengan cara pendekatan – pendekatan secara hukum maupun persuasif dapat terselesaikan dengan baik. “Sehingga pemerintah daerah dengan keuangannya dapat terselematkan. Contoh masalah sengketa tanah, bisa diselesaikan dengan cara kekeluargaan melalui advokasi atau tawaran dari pihak Kejaksaan. Awalnya, permasalahan itu hingga sampai di pengadilan. Maka dengan cukup cara pendekatan kekeluargaan, masalah dapat diselesaikan. Tentu hal ini dapat memberikan kontribusi kepada pemerintah daerah. Karena apa, gantiruginya pun disesuaikan dengan kondisi keuangan daerah,” jelasnya. Selain masalah itu lanjut Huda, juga masih banyak masalah lain yang ada kaitanya dengan pihak ketiga. Dan seluruh masalah tersebut dapat diatasi dengan baik melalui pendekatan – pendekatan yang dilakukan oleh pihak Kejaksaan. “Contoh kecilnya soal pendampingan dalam upaya penagihan uang bantuan bergulir di tangan koperasi yang macet bayar. Berkat kiprah jajaran Kejaksaan maka uang milik negara itu bisa dibayarkan oleh koperasi meski secara ansur,” pungkasnya. (rel)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Samsung A52s 5G: Kombinasi Kecepatan dan Kinerja Andal untuk Aktivitas Tanpa Batas
- 2 H-1 Pencoblosan, Logistik Pilkada Terdistribusi 100 Persen ke Tingkat TPS
- 3 Rekomendasi TWS Rp200 Ribuan, Fitur Lengkap Harga Ramah di Kantong
- 4 Logistik di 2 TPS Sulit Kecamatan Ulok Kupai Sudah Berada di PPS, Ketua PPK: Alhamdulillah, Tidak Ada Kendala
- 5 PLN Diminta Optimalkan Pelayanan di Hari Pencoblosan
- 1 Samsung A52s 5G: Kombinasi Kecepatan dan Kinerja Andal untuk Aktivitas Tanpa Batas
- 2 H-1 Pencoblosan, Logistik Pilkada Terdistribusi 100 Persen ke Tingkat TPS
- 3 Rekomendasi TWS Rp200 Ribuan, Fitur Lengkap Harga Ramah di Kantong
- 4 Logistik di 2 TPS Sulit Kecamatan Ulok Kupai Sudah Berada di PPS, Ketua PPK: Alhamdulillah, Tidak Ada Kendala
- 5 PLN Diminta Optimalkan Pelayanan di Hari Pencoblosan